02 Oktober 2017

Golkar Kota Bogor Tingkatkan Ketahanan Partai Hingga Ranting

Berita Golkar - Dalam rangka menyiapkan ketahanan dalam tubuh Partai Golkar khususnya di Wilayah Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Kota Bogor. DPD Partai Golkar Kota Bogor akan persiapkan pemilihan dan pergantian ketua Ranting yang ada di 68 Kelurahan Kota Bogor di mulai dari Awal Oktober hingga Desember 2017 mendatang.

Hal Ini di ungkapkan Sekretaris DPD Partai Golkar Kota Bogor, Heri Cahyono di kediamannya usai melaksanakan Kegiatan Gerakan Tanam Pohon (GTP) di halaman Kantor Kelurahan Sindang Barang, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor, Minggu (01/10).
Heri Cahyono mengatakan bahwa konpelasi politik Tingkat nasional Memang Sangat berpengaruh ketingkat bawah, Maka dari itu ketahanan Ini harus di Siapkan mulai dari Tingkat bawah sehingga tidak terlalu berpengaruh dengan isu apapun yang berkembang di Tingkat pusat.
Heri Cahyono mencontohkan seperti ketika SBY efek menjadikan partai Demokrat melonjak naik di berbagai wilayah.

"Hal yang sama pun terjadi ketika adanya Jokowi efek menjadikan partai PDIP melonjak naik, akan tetapi, perlu diingat semua itu faktor kemenangan yang berpatokan pada konpelasi ditingkat nasional," ungkap Wakil Ketua DPRD Kota Bogor Ini menjelaskan kepada sejumlah wartawan Saat itu.

Maka dari itu lanjutnya, imun ketahanan atau kekebalan dan infrastruktur di DPD partai Golkar khususnya Kota Bogor perlu dibangun. Seperti halnya di daerah-daerah yang memiliki kinerja baik.

"Contohnya di Kabupaten Bogor ternyata di sana partai Golkar bisa jadi juara, meski yang jadi Bupatinya dari partai lain," ujar Heri.

Lanjut Heri menjelaskan, tentunya semua itu perlu di contoh dan ditiru, karena ketahanan itu harus diciptakan, bukan terlahir dengan sendirinya.

"Meskipun orang bilang di Kecamatan Bogor Barat basis terbesar, kalau infrastruktur ketahanannya tidak dibangun tentunya akan menjadikan sunami dan kekalahan,"tegasnya.

Heri juga memaparkan, Golkar memiliki delapan organisasi lengkap dengan sayap-sayapnya, kalau itu tidak di mobilisasi tentunya akan menjadi organisasi yang tidur.

"Tentu saja semua ini mejadi tanggung jawab saya sebagai pengurus di daerah,"tegasnya.

Agar semua berjalan dengan baik tambahnya, tentunya perlu di mobilisasi. "Kita berusaha organisasi ini tidak tidur serta tergantung pada pusat dan apapun yang terjadi disana tidak akan berpengaruh ketingkat daerah,"pungkasnya.
[bidiknusantara]

fokus berita :