03 Juli 2022

Golkar Jatim Gelar Lomba Konten Kreatif 1 Menit Tentang Airlangga, Hadiahnya Puluhan Juta Rupiah

Berita Golkar - DPD 1 Partai Golkar Jawa Timur yang dipimpin M. Sarmuji kembali menggelar kegiatan yang menarik minat kawula muda serta generasi milenial. Kali ini, DPD 1 Partai Golkar Jawa Timur mengadakan lomba video konten kreatif yang diperuntukkan untuk masyarakat umum.

Acara yang bertema 1 Menit Tentang Airlangga Hartarto ini menyediakan hadiah puluhan juta rupiah bagi para pemenang. Total hadiah yang disediakan oleh DPD 1 Partai Golkar Jawa Timur untuk para pemenang sebesar 25 juta rupiah.

Untuk juara 1 lomba video konten kreatif Golkar Jawa Timur akan diganjar hadiah sebesar 7 juta rupiah, juara 2 mendapatkan 5 juta rupiah, juara 3 sebesar 3 juta rupiah dan ada pula juara favorit yang akan mendapatkan hadiah sebesar 1 juta rupiah untuk 10 orang pemenang terpilih.

Baca Juga: PAW Almarhum Rasjidan, Anis Mustofa Resmi Dilantik Jadi Anggota DPRD Bojonegoro

Bagi kalian yang merasa memiliki kreatifitas, ajang ini bisa jadi pembuktian sejauh mana kreatifitas kalian terbentuk. Apalagi syarat untuk mengikuti ajang ini sangatlah mudah, selama kalian berwarganegara Indonesia dan mampu membuat video mengenai Airlangga Hartarto baik itu tentang sosok, keseharian, karya maupun pengabdian seorang Airlangga untuk Indonesia, kalian bisa mengikuti ajang ini.

Persyaratan lainnya adalah sebagai berikut:
1. Durasi video maksimal 1 menit.
2. Tidak mengandung hal berbau SARA dalam konten video.
3. Karya harus merupakan hasil kreatifitas sendiri, panitia tidak mentolerir apabila ada unsur plagiarisme.
4. Peserta boleh dari unsur perorangan ataupun grup.
5. Peserta boleh melakukan submit video maksimal 2 video untuk 1 akun instagram.
6. Video yang telah memenuhi pesyaratan di atas dan ketentuan panitia penyelenggara akan diunggah ulang di akun instagram @golkarjatim.
7. Peserta yang videonya diunggah ulang di akun IG @golkarjatim merupakan karya milik peserta lomba.

Baca Juga: Penyakit PMK Menyebar di 19 Provinsi, Menko Airlangga Percepat Program Vaksinasi

Selain syarat yang telah ditentukan oleh panitia penyelenggara kegiatan ini, ada pula teknis pendaftaran sebagai syarat wajib peserta dalam mengikuti perlombaan, berikut merupakan teknis pendaftaran:

1. Peserta harus mengikuti/memfollow akun instagram @golkarjatim dan @m.sarmuji.
2. Peserta diharuskan mengunggah video di akun instagram pribadi milik peserta (akun tidak boleh diprivat) dengan hastag #satumenitairlanggahartarto, #airlanggahartartosolusiindonesia, #golkarjatim, #msarmuji.
3. Peserta wajib men-tag dan memention lima teman terbaik dalam unggahan video tersebut.
4. Video merupakan konten khusus untuk mengikuti lomba, bukan video yang pernah dipublikasikan sebelumnya.
5. Video yang telah ditetapkan sebagai pemenang sepenuhnya menjadi hak milik Golkar Jawa Timur. Golkar Jatim, berhak menggunakan karya tersebut sebagai bagian dari publikasi, promosi dan kepentingan Partai Golkar Jawa Timur.

Baca Juga: Wakil Ketua Banggar DPR RI, Muhidin M Said Terjatuh Usai Sampaikan RAPBN 2023 Ke Ketua DPR

Adapun hal yang akan menjadi bagian penilaian dari konten video para peserta adalah, Kesesuaian materi video dengan tema yang telah ditentukan (50%), kreatifitas video (35%), dan kualitas video, terutama pencahayaan (15%).

Lomba video kreatif 1 menit tentang Airlangga Hartarto ini akan akan dilaksanakan dari tanggal 1 – 21 Juli 2022 sebagai timeline para peserta melakukan unggah video ke akun instagram masing-masing. 1-23 Juli 2022, adalah waktu yang digunakan oleh panitia untuk melakukan unggah ulang di akun instagram @golkarjatim. 31 Juli 2022, pengumuman pemenang akan dilaksanakan.

Penilaian lomba ini akan dilakukan oleh para juri yang sudah kompeten di bidang kreatif, ada dua juri yang ditunjuk DPD 1 Partai Golkar Jawa Timur untuk event ini. Pertama adalah Ipang Wahid, konsultan komunikasi dan Nurul Arifin, selaku Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar.

Baca Juga: Ciptakan Lapangan Kerja Lewat Wirausaha Mahasiswa, Menko Airlangga Blusukan Keluar Masuk Kampus

Jadi, tunggu apa lagi?! Kalian yang merasa ditantang, merasa tergugah kreatifitas dalam daya berkarya, merasa unggul dalam pembuatan konten video, tentu harus mengikuti event ini.

Selain bisa lebih kenal dekat dengan sosok Airlangga Hartarto, hadiahnya pun lumayan besar, bisa untuk traktir teman tongkrongan atau digunakan keperluan lainnya. Jangan sampai lupa ya! Ingat timeline penyelenggaraannya! See you... 

fokus berita : #Sarmuji