Berita Golkar – Partai Golkar Jawa Timur menargetkan 17 kursi di Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024. Mereka juga yakin dapat memenuhi target tersebut.
“Target kami untuk kursi DPR RI dari potensi yang kami hitung bisa ada tambahan enam kursi. Bisa empat, bisa lima, bisa enam,” ungkap Ketua DPD Golkar Jatim, Muhammad Sarmuji, Senin (25/12/2023).
Hanya saja, pria yang juga anggota DPR RI itu enggan membocorkan dari daerah pemilihan (dapil) mana yang berpotensi adanya tambahan. Namun, ia optimistis jumlah perolehan kursi bisa bertambah.
Rasa optimisme itu, kata Sarmuji, karena selama kepemimpinannya Golkar Jatim terus melakukan kegiatan-kegiatan sosial, mendekatkan diri ke masyarakat. Selain itu, faktor ketokohan diyakini dapat mendongkrak suara partai.
“Oleh karena itu kami berharap pada Bapak Ketua Umum untuk lebih memperhatikan, lebih memberikan energi, arahan dan bimbingannya supaya bisa netes enam-enamnya,” pungkasnya.
Sementara itu, Airlangga Hartarto selaku Ketua Umum DPP Partai Golkar menegaskan bahwa Golkar Jatim harus bisa merealisasikan target 17 kursi.
“Kami optimis bisa mendapat enam tambahan kursin dari saat ini 11 kursi. Target kami harus meningkat apalagi kita ada Pakde Karwo dan Bu Khofifah, jadi semakin solid,” ungkap Airlangga. {sumber}