Berita Golkar – Ketua DPD Partai Golkar Jawa Timur M. Sarmuji menilai ketentraman internal Partai Golkar menjadi faktor utama lompatan peningkatan suara pada Pemilu 2024.
“Lompatan suara maupun posisi Partai Golkar pemilu kali ini tidak terlepas dari kondusivitas internal partai. Semua elemen partai bisa fokus dan bekerja keras agar Partai Golkar bisa memuncaki klasemen akhir dalam kontestasi pemilu kali ini,” ujar Sarmuji dalam keterangan tertulis, Selasa (20/2/2024).
Sarmuji mengaku merasakan bagaimana ia bisa dengan leluasa mengatur strategi dalam menempatkan calon-calon yang menurutnya memiliki kapasitas dan kapabilitas untuk bisa bertarung di masing-masing dapil.
“Berbeda dengan pemilu terdahulu internal Golkar yang terlalu dinamis bahkan agak menghangat yang menimbulkan terpecahnya fokus dalam menghadapi pemilu sehingga suara tidak maksimal,” ucapnya.
“Pada pemilu kali ini ada ketentraman internal. Itu adalah enabling condition atau kondisi yang dipersyaratkan untuk bisa nyaman bekerja dan menghasilkan lompatan. Kalau suasana tidak nyaman, jangan harap hasil kerja akan berhasil baik,” tegas Sarmuji.
Adapun hasil hitung pada website yang direlease berkala oleh KPU menunjukkan perolehan suara Partai Golkar 14 persen lebih tinggi dibandingkan dengan pemilu 2019.
“Walaupun belum final proses penghitungan suara yang dilakukan oleh KPU, hal ini telah menunjukkan bahwa kepemimpinan dan ketentraman yang diciptakan Pak Airlangga telah membawa partai ini kembali mendapatkan kepercayaan oleh rakyat Indonesia kembali,” pungkasnya. {sumber}