DPD II  

Ruliyono Bagi-Bagi Motor dan Uang Pemberdayaan Untuk Tim Pemenangan Berprestasi

Berita Golkar – Tim pemenangan Sahabat Sejati Ruliyono, yang berprestasi pada pemilihan legislatif (pileg) 2024 lalu, diganjar penghargaan.

Hadiahnya tidak tanggung-tanggung, Ruliyono yang saat ini menjabat Ketua DPD Partai Golkar Banyuwangi, Jawa Timur itu, memberikan reward berupa sepeda motor.

Selain sepeda motor, Ruliyono turut memberikan hadiah berupa uang pemberdayaan puluhan juta kepada masing-masing tim yang bisa mengamankan minimal 100 suara untuk dirinya di tiap TPS.

Selain itu, penyerahan penghargaan juga diberikan oleh Sri Yuliani, yang tak lain adalah istri dari Ruliyono.

Diketahui, pasutri ini sama-sama maju di kontestasi Pileg 2024 di Banyuwangi. Keduanya dipastikan sama-sama melenggang di kursi DPRD Banyuwangi berdasarkan hitungan partai.

Ruliyono maju sebagai caleg petahana Partai Golkar di daerah pemilihan (dapil) Banyuwangi 6, meliputi Kecamatan Genteng, Glenmore, dan Sempu.

Sementara istrinya Sri Yuliani, merupakan pendatang baru yang maju menjadi caleg Partai Golkar di dapil Banyuwangi 7, meliputi Kecamatan Singojuruh, Songgon, dan Sempu.

Sahabat sejati Ruliyono dan Sri Yuliani yang dinilai berprestasi dan sangat berperan penting dalam pemenangan keduanya dikumpulkan di kediamannya di Dusun/Desa Karangharjo, Kecamatan Glenmore, Minggu (25/2/2024) sore.

Dalam kesempatan tersebut Ruliyono mengucapkan terimakasih atas kerja keras seluruh tim pemenangan dirinya dan istrinya.

“Kami sangat mengapresiasi teman-teman tim pemenangan yang telah bekerja keras. Makanya kita berikan penghargaan sebagai bentuk ucapan terimakasih dan apresiasi,” ungkap Ruli, sapaan akrabnya.

Ruli juga mengajak kader Golkar di Bumi Blambangan untuk bersama-sama membangun partai bergambar pohon beringin ini sehingga partai tersebut besar dan menjadi pemenang pada agenda politik lainnya di periode mendatang.

“Kita harus membangun infrastruktur partai hingga tingkat paling bawah. Jika infrastruktur kita baik maka suara partai akan meningkat,” ungkap politisi yang saat ini menjabat Wakil Ketua DPRD Banyuwangi itu.

Sebagai informasi tambahan, acara penyerahan penghargaan dan apresiasi sahabat Ruliyono dan Sri Yuliani tersebut diawali dengan santunan kepada anak yatim piatu. {sumber}