Ace Hasan: Ridwan Kamil Satu-Satunya Calon Gubernur Jabar Dari Partai Golkar

Berita Golkar – Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat Ace Hasan Syadzily menyebut Ridwan Kamil berpotensi kuat untuk terjun di Pilgub Jawa Barat 2024. Ace menyebut RK menjadi satu-satunya kader yang didorong untuk mengikuti Pilgub Jabar 2024. Ia juga menyebut RK memiliki elektabilitas tertinggi meski baru dalam tahap survei awal.

“Sejauh ini kita masih mendorong satu-satunya calon untuk gubernur jawa barat Pak Ridwan Kamil,” kata Ace di Kawasan Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu (1/6).

“Tahapannya kan baru survei yang pertama, dan kita sudah mendeteksi memang pak RK satu-satunya calon yang memiliki elektabilitas yang paling tinggi, jadi Golkar ya hanya RK,” sambungnya.

Kendati demikian, Ace mengaku belum menentuka cawagub yang akan mendampingi RK dalam Pilgub Jabar 2024 dan masih akan dibahas bersama internal dan eksternal partai. “Nanti akan dibahas bersama dengan Ketum soal wakil-wakilnya, dan Golkar Jawa Barat telah menerima diskusi atau silahturahmi dengan partai-partai lain,” jelas dia.

Ace menyebut RK turut menjadi kandidat cagub dalam Pilkada Jakarta 2024 bersama Ketua DPD Golkar Jakarta Ahmed Zaki Iskandar. Keduanya pada awal April 2024 juga telah mendapat surat tugas dari Ketum Golkar Airlangga Hartarto untuk turun di Pilkada Jakarta.

RK sendiri didorong relawan Pro Jokowi (Projo) untuk berdampingan dengan Rahayu Saraswati Djojohadikusumo. Politikus perempuan Partai Gerindra, Rahayu Saraswati, cocok mendampingi RK dalam Pilkada Jakarta,” kata Bendahara Umum Projo, Panel Barus dalam keterangan tertulis, Jumat (19/4).

Kemarin (31/5), RK mengatakan keputusan final baru akan diambil DPP Golkar pada akhir Juli nanti. “Jadi artinya masih pertimbangan, tunggu Juli saja lah,” kata Ridwan Kamil, seperti dikutip dari Antara. {sumber}