Berita Golkar – Ada yang berbeda saat Sosialisasi Germas (Gerakan Masyarakat Hidup Sehat) yang dilaksanakan anggota Komisi IX DPR RI dari Fraksi Golkar Dra Hj Wenny Haryanto bersama Kementerian Kesehatan RI (Kemenkes RI, Jumat (2/8). Selain berisi pemaparan, kegiatan yang digelar di wilayah Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi, ini diwarnai ungkapan perasaan atau curahan hati (Curhat) dari kalangan masyarakat yang hadir.
Sosialisasi ini dihadiri sejumlah narasumber, antara lain Ahmad Prihatna dari Kemenkes RI, D Yura Kalfataru Iskandar dari Dinas Kesehatan Jawa Barat, dan Nadya Risanta Manuela Tak dari Rinas Kesehatan Kota Bekasi. Selain itu juga hadir Huda Sulistio selaku Tenaga Ahli Komisi IX DPR RI.
Awalnya, kegiatan diisi dengan pemaparan yang disampaikan para narasumber terkait Germas. Banyak edukasi yang diserap masyarakat yang hadir dalam rangka meningkatkan mutu kesehatan keluarga.
Tiba ketika saatnya salah seorang tokoh masyarakat Kecamatan Bekasi Timur, Bossan, menyampaikan sambutannya. Suasana mendadak haru setelah seluruh peserta sosialisasi mendengarkan sambutan Bossan.
“Terima kasih banyak Bu Dewan yang selalu hadir di tengah-tengah masyarakat Bekasi Timur. Banyak manfaat yang sudah masyarakat serap melalui program-program kemitraan yang Bu Dewan gulirkan. Terima kasih Bu Dewan,” ungkap Bossan.
Bossan juga menyampaikan harapan dan doa masyarakat untuk Wenny Haryanto. “Sehat selalu untuk Bu Dewan, jangan pernah lupakan masyarakat Bekasi Timur meski kelak Bu Dewan tidak lagi bertugas sebagai anggota DPR RI,” ujarnya.
Dalam kesempatan yang sama, Wenny Haryanto merespon ungkapan hati masyarakat yang disampaikan Bossan. “Saya juga menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh masyarakat yang sudah mendukung setiap program yang saya jalankan bersama mitra kerja Komisi IX DPR RI,” katanya.
Dengan program tersebut, Wenny berharap bisa memberikan dampak positif terhadap kemajuan wilayah Kota Bekasi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. “Karena saya yakin, jika kualitas kesehatan masyarakat sangat baik, maka kesejahteraan pun akan meningkat karena dengan kesehatan yang prima, masyarakat bisa beraktifitas dan bekerja secara maksimal,” pungkasnya. {sumber}