DPP  

Bahlil Lahadalia Peringatkan Kader Tegak Lurus Menangkan Usungan Partai Golkar di Pilkada 2024

Berita Golkar – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar mematok target kemenangan 60 persen pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 27 November 2024 mendatang.

Sehubungan target kemenangan secara nasional itu, Ketua Umum (Ketum) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar, Bahlil Lahadalia perintahkan pengurus daerah untuk tegak lurus menangkan calon kepala daerah (Cakada) usungan Partai Golkar.

Hal ini disampaikan oleh Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPD II Partai Golkar Kota Kendari, Sahabudin, pada Jumat (6/9/2024). Ia mengatakan seruan dan perintah tegas Ketum DPP Partai Golkar, melalui surat yang diterbitkan pertanggal 4 September 2024.

Di mana, Sahabudin menyebutkan, ada dua poin utama yang mesti diperhatikan dan dijalankan pengurus Partai Golkar baik DPD I (provinsi) dan DPD II (kabupaten/kota).

Poin pertama, Bahlil Lahadalia meminta untuk menggerakkan mesin Partai Golkar meliputi pengurus, anggota fraksi DPRD, dan kader Partai Golkar di daerah untuk memenangkan pasangan cakada yang telah ditetapkan oleh DPP Partai Golkar.

Kedua, DPP Partai Golkar memberikan penegasan dan wewenang kepada DPD I Partai Golkar untuk mengambil tindakan yang diperlukan berupa penindakan disiplin organisasi terhadap DPD II Partai Golkar yang tidak mendukung pasangan cakada yang diusung dan ditetapkan DPP Partai Golkar.

“Surat DPP Partai Golkar ini sudah jelas, sebuah peringatan tegas dari Ketum DPP Partai Golkar agar solid menangkan cakada kita. Jika tidak, ya perintahnya juga menindak tegas yang tidak mengikuti instruksi DPP,” katanya dikutip dari Kumparan.

Untuk itu, Sahabudin berharap kolaborasi dan kerja sama antar pengurus, anggota Fraksi DPRD Partai Golkar Kota Kendari, dan seluruh kader untuk bersama sama memenangkan Bapaslon Wali Kota Kendari Aksan Jaya Putra-Andi Sulolipu (AJP-ASLI).

“Ini harapan kita di internal Partai Golkar Kendari, yang mana Partai Golkar harus solid memenangkan bukan hanya pasangan AJP-ASLI, tapi seluruh cakada, termasuk calon Gubernur Sultra,” tegas Ketua Tim Pemenangan Internal Partai Golkar Kota Kendari ini.

Dia juga mengaku, sedang melakukan penyusunan tim pemenangan hingga tingkat bawah sehingga, program visi misi pasangan AJP-ASLI bisa sampai di masyarakat. “Sementara dirampungkan penyusunan tim pemenangan sampai di akar rumput,” ungkapnya. {}