Efektif Cegah Stunting, Firman Soebagyo Ajak Warga Desa di Pati Gemar Makan Ikan

Berita Golkar – Masyarakat desa masih perlu sokongan kecukupan protein, dalam upaya pencegahan stunting  dan perbaikannya. Salah satunya melalui perbaikan gizi, dengan gerakan makan ikan stunting, di Desa Sitirejo Kecamatan Tambakromo Kabupaten Pati, Kamis (26/9/2024).

Anggota Komisi IV DPR RI Firman Soebagyo mengatakan, makan ikan menjadi alternatif perbaikan dan peningkatan protein bagi anak. Ini juga sebagai pencegahan gizi buruk dan penurunan stunting.

“Jangankan daging sapi/kerbau, daging unggas saja masyarakat masih belum bisa. Yang paling terjangkau itu makan ikan, selain itu budidaya untuk mendukung program Gerakan Makan Ikan (Gemarikan),” kata Firman Soebagyo pada Perluasan Safari Gemarikan, di Desa Sitirejo Kec Tambakromo Kab Pati, dikutip dari RRI, Kamis (26/9/2024).

Firman juga mendorong budidaya ikan di desa untuk penyediaan bahan baku  program pemerintah makan gratis bergizi di sekolah. Kades Sitirejo Kecamatan Tambakromo Darsono mengapresiasi kinerja anggota DPR RI Firman Soebagyo. Melalui program Gemarikan ini, membantu pengurangan dan pencegahan stunting di desanya.

“Program ini sangat bermanfaat bagi warga kami, baik kepada lansia, ibu hamil, serta anak-anak dalam penintasan stunting,” ujar politisi Partai Golkar ini.

Pada kesempatan itu Firman Soebagyo bersama Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), memberikan bantuan ratusan paket makanan bergizi dari bahan baku ikan dan turunannya. {}