DPD II  

Suhartina Bohari Kritik Keputusan DPP Partai Golkar Tunjuk Abdul Rasyid Jadi Wakil Ketua DPRD Maros

Berita GolkarKetua DPD II Partai Golkar Maros Suhartina Bohari menyoroti keputusan DPP Golkar yang menunjuk Abdul Rasyid sebagai wakil ketua DPRD Maros, Sulawesi Selatan (Sulsel). Suhartina mengaku sempat mengajukan nama Nafa Putri Rosidin sebagai skala prioritas untuk ditetapkan.

“Saya usulkan Nafa skala prioritas itu, Nafa sampai di DPP tetap Nafa. Namun yang keluar itu nomor 2 (Abdul Rasyid) entah karena pertimbangan apa,” ungkap Suhartina kepada detikSulsel, Sabtu (2/11/2024), dikutip dari Detik.

Suhartina mengatakan, pihaknya awalnya mengusulkan tiga nama kader Partai Golkar, yakni Rasyid, Nafa dan Muh Danial. Suhartina bahkan sempat memperjuangkan nama Nafa ke DPP namun surat keputusan (SK) yang keluar tidak sesuai harapannya.

“Tidak berproses di DPD I sehingga saya ke Jakarta mempertanyakan tidak jelas, sehingga ada surat lagi dari DPP yang ditangani Wakil Ketua,” jelasnya.

Plt Bupati Maros ini mengaku masih menunggu keputusan tegas dari DPD I Partai Golkar Sulsel terkait penunjukan Abdul Rasyid sebagai wakil ketua DPRD Maros. Apalagi Rasyid belum resmi dilantik di posisi tersebut.

“Kalau pun menurut Golkar sudah sesuai dengan persuratan, kami menunggu keputusan dari DPD I apapun saya menunggu ketegasan DPD I,” beber Suhartina.

Dikonfirmasi terpisah, Sekretaris DPRD Maros, Najib Jafar mengaku komposisi pimpinan DPRD Maros belum lengkap. Wakil ketua I DPRD Maros usulan dari Partai Golkar belum dilantik. “Wakil Ketua dari Partai Golkar masih dalam proses,” ujar Najib Jafar.

Najib mengatakan, nama Abdul Rasyid baru sebatas diumumkan sebagai Wakil Ketua I DPRD Maros pada Jumat (1/11). Sementara untuk pelantikannya, masih butuh proses persetujuan melalui Plt Bupati Maros Suhartina Bohari dan ke Pj Gubernur Sulsel Zudan Arif Fakrulloh.

“(Abdul Rasyid) masih proses pengusulan SK ke Gubernur dan setelah ada SK Gubernur baru ada pengucapan sumpah,” ungkapnya.

Najib mengatakan, saat ini baru dua orang unsur pimpinan DPRD Maros yang telah dilantik. Mereka adalah politisi partai PAN Muhammad Gemilang Pagessa sebagai Ketua DPRD Maros dan legislator Nasdem, Nurwahyuni Malik sebagai Wakil Ketua II DPRD Maros. “Baru dua kemarin (dilantik) Ketua (dari PAN) dan Wakil Ketua dari Nasdem,” pungkasnya. {}