Berita Golkar – Musibah banjir yang melanda sebagian wilayah Kota Pekanbaru telah menyebabkan aktivitas perekonomian keluarga menurun drastis. Bencana alam ini sebagian besar melanda beberapa kecamatan, yaitu Rumbai, Lima Puluh, dan Tenayan Raya, mengakibatkan ribuan warga kehilangan tempat tinggal dan mata pencaharian.
Di tengah kesulitan yang dihadapi masyarakat, bantuan dari berbagai pihak terus mengalir. Kali ini, anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar, Dr Hj Karmila Sari, SKom, MM, turut memberikan bantuan sembako kepada masyarakat RT 06, RT 04, dan RT 05 yang terdampak banjir luapan Sungai Siak. Bantuan disalurkan di Jalan Nelayan, Kelurahan Sri Meranti, Kecamatan Rumbai, pada Minggu (9/3/2025).
Tidak hanya memberikan bantuan sembako, Ketua IWAPI Rohil ini juga memberikan paket program beasiswa bagi siswa-siswa yang kurang mampu. Langkah ini diambil untuk memastikan bahwa pendidikan anak-anak tetap berjalan meskipun dalam kondisi sulit.
Dr Karmila Sari menyampaikan rasa simpati yang mendalam atas musibah yang menimpa masyarakat Kota Pekanbaru, khususnya mereka yang terdampak banjir. Ia berharap bantuan yang diberikan dapat meringankan beban dan memberikan kebahagiaan bagi keluarga yang terkena musibah.
Anggota DPR RI Dapil Riau 1 ini juga menekankan pentingnya solusi jangka panjang untuk mengatasi masalah banjir. Ia berharap pemerintahan yang baru dapat memberikan solusi yang efektif agar musibah serupa dapat diminimalisir di masa depan.
“Semoga bantuan yang diberikan saat ini dapat memberikan kebahagiaan di dalam keluarga bagi yang terkena musibah, dan saya juga meminta kepada RT dan Ketua Karang Taruna Kecamatan Rumbai agar cepat mendata masyarakat untuk mendapatkan program beasiswa bagi siswa SD, SMP, dan SMA bagi yang kurang mampu,” ungkap Dr Karmila Sari, dikutip dari Berazam.
Sementara Ketua Karang Taruna Kecamatan Rumbai, Piter Sikumbang, menyampaikan terima kasih bantuan yang diberikan oleh Dr Karmila Sari. Ia juga mengapresiasi program beasiswa yang sangat bermanfaat bagi siswa-siswi yang kurang mampu. “Semoga bantuan yang diberikan dapat bermanfaat bagi kita semua, terutama bagi yang terkena musibah,” ujar Piter.
Ungkapan terima kasih turut disampaikan masyarakat Jalan Nelayan. Mereka merasa sangat terbantu dengan bantuan yang diberikan dan berharap bantuan tersebut dapat berguna bagi mereka semua. {}