Berita Golkar – Wakil Bupati (Wabup) Tangerang, Intan Nurul Hikmah menekankan pentingnya Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dalam pembentukan karakter dan potensi anak-anak. Melalui pendidikan yang baik di usia dini akan memberikan pondasi yang kuat bagi generasi masa depan yang cerdas, kreatif, dan berdaya saing.
Hal tersebut disampaikan Wabup Intan saat membuka acara Gebyar Kreativitas Anak Usia Dini IX Kecamatan Pagedangan yang digelar di Halaman Kantor Kecamatan Pagedangan, Sabtu (19/4/25).
“Pendidikan Anak Usia Dini, memiliki peran yang sangat penting dalam membentuk karakter dan potensi anak-anak kita. Melalui pendidikan yang baik di usia dini, kita memberikan pondasi yang kuat bagi generasi masa depan yang cerdas, kreatif, dan berdaya saing,” ungkap Wabup Tangerang Intan Nurul Hikmah, dikutip dari TangerangKab.
Menurut dia, anak-anak adalah aset masa depan yang harus kita jaga baik mental spiritual maupun fisiknya. Karena itu, semua pihak harus memberikan ruang dan kesempatan bagi mereka untuk menggali serta mengembangkan minat dan bakat mereka sejak dini. Salah satunya seperti Gebyar Kreativitas Anak Usia Dini ke-9 yang diinisiasi oleh HIMPAUDI Kecamatan Pagedangan.
“Acara Gebyar Kreativitas PAUD ini merupakan bukti nyata komitmen kita semua untuk terus meningkatkan mutu dan aksesibilitas pendidikan bagi anak-anak di Kecamatan Pagedangan. Melalui berbagai kegiatan yang telah disiapkan, saya yakin kita akan semakin menginspirasi dan memberdayakan setiap anak untuk meraih impian dan potensinya,” ujarnya.
Wabup Intan pun mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada HIMPAUDI Kecamatan Pagedangan dan seluruh pihak yang bergotong royong menyelegarakan kegiatan tersebut.
“Saya sampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada semua pihak yang telah terlibat dalam acara ini. Terima kasih kepada para guru, orang tua dan pengurus PAUD/HIMPAUD, serta semua pihak yang telah bekerja keras untuk memberikan yang terbaik bagi perkembangan anak-anak kita,” ucapnya.
Wabup Intan berharap, kegiatan rutin Gebyar Kreativitas Anak Usia Dini ini menjadi momentum untuk terus mendorong inovasi dan menginspirasi dunia pendidikan di Kabupaten Tangerang.
“Selamat mengikuti rangkaian acara Gebyar Kreativitas. Semoga dari kegiatan ini lahir generasi generasi unggul dan bertalenta serta menjadi inspirasi bagi kita semua dalam mewujudkan masa depan yang lebih baik bagi anak-anak kita,” pungkasnya.
Dikesempatan yang sama Ketua HIMPAUDI Kecamatan Pagedangan Bunda Hj. Acih Sunarcih menyampaikan terimakasih setinggi-tingginya kepada Ibu Wabup Tangerang Intan Nurul Hikmah yang sudah mendukung acara ini dan menyempatkan hadir melihat tumbuh kembang anak usia dini di Kecamatan Pagedangan.
“Kami senang, Ibu Wabup dapat berkesempatan hadir.Sebanyak 596 anak yang mengikuti acara Gebyar Kreativitas serta dengan 5 macam lomba yang dihadirkan,” tutup dia. {}