Bupati Salim Fakhry Biayai Pemulangan Jenazah TKI Asal Agara Yang Meninggal di Malaysia

Berita Golkar – Sebagai bentuk kepedulian dan tanggung jawab terhadap masyarakat, Bupati Aceh Tenggara, M Salim Fakhry SE MM, membiayai pemulangan jenazah Tenaga Kerja Indonesia (TKI) asal Kabupaten Aceh Tenggara.

Reni Daniati, merupakan warga Desa Semadam Baru, Kecamatan Semadam, Kabupaten Aceh Tenggara Provinsi Aceh, yang bekerja di Malaysia.

Diketahui, sebelumnya Reni sempat mengalami koma selama dua minggu di Hospital Sungai Buluh, Selangor, Malaysia. Namun, TKI asal Aceh Tenggara tersebut akhirnya meninggal dunia pada Senin (23/6/2025).

Pemulangan jenazah Reni Daniati, sebelumnya sempat terkendala karena pembiayaan. Namun, akhirnya jenazah Reni akan diterbangkan ke Aceh Tenggara setelah Bupati M Salim Fakhry membantu biaya pemulangan jenazah.

“Kita biayai seluruhnya untuk pemulangan jenazah Reni Daniati ke Kabupaten Aceh Tenggara. Saat kita masih proses pengurusan jenazah TKI Aceh Tenggara itu agar secepatnya dibawa ke Aceh Tenggara untuk dikebumikan di Desa Semadam Baru Kecamatan Semadam,” ujar Bupati kepada TribunGayo.com, Senin (30/6/2025), dikutip dari TribunGayo.

Menurut Salim Fakhry, untuk pemulangan jenazah TKI asal Aceh Tenggara tersebut membutuhkan biaya sebesar Rp 72 juta.

“Anggaran ini sudah disiapkan Pemkab Aceh Tenggara dan secepatnya kita berharap jenazah sampai di Bumi Sepakat Segenap agar bisa bertemu dengan keluarga dan secepatnya dikebumikan. Ini sebagai bentuk kepedulian Pemkab Aceh Tenggara terhadap warganya,” tutup Bupati Aceh Tenggara. {}