Berita Golkar – Menjelang Musyawarah Daerah (Musda) Partai Golkar DKI Jakarta, dukungan terhadap Ahmad Zaki Iskandar untuk kembali menjabat sebagai Ketua DPD I Partai Golkar DKI Jakarta terus mengalir. Terbaru, dukungan resmi disampaikan oleh Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) DKI Jakarta.
Ketua AMPG DKI Jakarta, Rob Clinton Kardinal, menilai Zaki Iskandar sebagai sosok paling layak memimpin Golkar Jakarta untuk periode mendatang.
Kiprah dan prestasi Zaki selama memimpin dinilai memberikan dampak besar terhadap penguatan struktur dan peningkatan elektoral partai di Ibu Kota.
“Karena peningkatan suara dan kursi di Pileg 2024 sangat signifikan. Golkar berhasil meraih 10 kursi DPRD DKI Jakarta dan menempatkan dua wakilnya di DPR RI. Ini capaian yang tidak bisa dilepaskan dari peran strategis Bang Zaki,” ujar Rob dalam keterangannya, Senin (14/7/2025), dikutip dari Liputan6.
Rob menambahkan, Golkar di bawah kepemimpinan Zaki berhasil masuk dalam lima besar partai dengan perolehan suara tertinggi di DPRD DKI Jakarta.
Tak hanya itu, Zaki juga dinilai sukses saat dipercaya sebagai Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran di Jakarta pada Pilpres 2024.
“Bang Zaki sukses menghantarkan kemenangan Prabowo Subianto meraih suara 57,26 persen di DKI Jakarta. Ini membuktikan kapasitas beliau dalam mengorganisasi dan memimpin mesin politik,” lanjut Rob.
Zaki Iskandar, mantan Bupati Tangerang dua periode, disebut sebagai sosok pemimpin yang egaliter, terbuka, dan tidak elitis.
Hal ini ditekankan oleh Rob, yang menyebut Zaki selalu turun langsung ke lapangan dan membantu semua calon legislatif (caleg) dari Golkar di berbagai daerah pemilihan (dapil) Jakarta selama masa kampanye Pemilu 2024.
“Tidak hanya caleg dari dapil beliau saja yang dibantu. Semua caleg di seluruh dapil mendapat dukungan dari Bang Zaki. Itu bentuk kepemimpinan yang nyata, menyatukan dan memberdayakan,” ujarnya.
Bangun Soliditas
Senada dengan Rob, Wakil Ketua AMPG DKI Jakarta, Muhammad Ahmad Balbaid, juga menyuarakan dukungannya. Menurutnya, Zaki telah membuktikan kemampuan dalam mengelola dan membangun soliditas organisasi hingga ke tingkat bawah.
“Zaki telah membawa warna baru dalam kepemimpinan Golkar DKI Jakarta. Sikapnya yang bijak dan rendah hati membuat beliau bisa diterima oleh semua unsur partai, baik organisasi pendiri maupun yang didirikan,” ungkap Balbaid.
Ia menyebut Zaki sebagai pemimpin yang mampu menjembatani hubungan antara senior dan junior, menciptakan suasana kerja yang harmonis, dan menjadikan struktur partai lebih solid.
Kondisi ini, lanjut Balbaid, membuat banyak kader merasa simpati dan mendukungnya kembali untuk memimpin Golkar DKI Jakarta.
“Zaki sangat menghormati senior, sekaligus menghargai peran junior. Ia mampu menjadikan kepengurusan di tingkat DPD I maupun DPD II bekerja secara sinergis. Tidak heran jika dukungan untuk beliau sangat masif menjelang Musda ini,” imbuhnya. {}