DPD II  

Partai Golkar Palangkaraya Salurkan Bantuan Untuk Korban Kebakaran Petuk Katimpun

Berita Golkar – Musibah kebakaran yang menimpa 6 KK atau 26 jiwa warga RT 02 Kelurahan Petuk Katimpun pada Sabtu 14 Oktober 2023 mengundang simpati dari berbagai pihak.

Salah satunya dari pengurus DPC Partai Golkar Kota Palangka Raya. Partai yang dipimpin oleh Fairid Naparin ini memberikan bantuan sembako kepada korban kebakaran.

Bantuan berupa beras, mie instan, telur, dan sejumlah uang ini secara simbolis diserahkan oleh Bendara DPC Partai Golkar Kota Palangka Raya, Sudarto.

Sudarto menuturkan bantuan yang diberikan merupakan bentuk simpati dan keprihatinan yang mendalam atas musibah yang dialami warga yang tinggal di bantaran Sungai Sungan.

“Semoga bantuan yang kita berikan bisa meringankan beban para korban, karena saat ini mereka sangat membutuhkan bantuan,” sebutnya, Minggu 15 Oktober 2023. atau yang akrab disapa Cuang, Minggu 15 Oktober 2023.

Ketua RT 002, Seinto mengucapkan terima kasih kepada Partai Golkar yang telah peduli dengan warganya yang saat ini menjadi korban kebakaran.

Dalam penyerahan bantuan ini juga dihadiri Lurah Petuk Katimpun, Brita Asi, Babinsa Pelda Nurkholis, Babinkamtibmas Mokh Edris, dan tokoh masyarakat. {sumber}