Wagub Erwan Setiawan: Kejuaraan Futsal Pelajar Jadi Fondasi Atlet Berprestasi Jawa Barat

Berita Golkar – Wakil Gubernur Jawa Barat (Jabar) Erwan Setiawan mengapresiasi pelaksanaan Kejuaraan Futsal Pelajar yang dinilai menjadi bukti nyata keberhasilan pembinaan futsal di Jawa Barat. Menurutnya, ajang tersebut menunjukkan pembinaan olahraga futsal berjalan berkelanjutan dan terstruktur sejak level pelajar.

Erwan menyampaikan apresiasi itu setelah menyaksikan langsung penentuan para juara dalam kejuaraan futsal pelajar tersebut. Ia menilai kompetisi usia dini dan pelajar memiliki peran strategis dalam melahirkan atlet futsal berkualitas yang mampu bersaing di level nasional hingga internasional.

“Alhamdulillah, kita sudah menyaksikan bersama para juaranya. Ini membuktikan pembinaan futsal Jawa Barat berhasil dan berjalan dengan baik,” ujar Erwan, Minggu (28/12/2025).

Ia menambahkan, capaian tersebut tidak terlepas dari konsistensi penyelenggaraan kompetisi yang menjadi wadah pembinaan atlet muda. Lebih lanjut, Erwan menegaskan kontribusi Jawa Barat terhadap perkembangan futsal nasional sangat signifikan.

Ia menyebut, banyak pemain yang memperkuat tim nasional futsal Indonesia merupakan hasil pembinaan dari Jawa Barat melalui kompetisi berjenjang sejak usia pelajar. “Hal ini bisa dilihat dari berbagai prestasi futsal di tingkat nasional. Sebagian besar atlet yang membela tim nasional berasal dari Jawa Barat,” ucapnya, dikutip dari RRI.

Menurut Erwan, sistem pembinaan yang konsisten menjadi kunci lahirnya atlet-atlet berprestasi tersebut. Erwan juga menyatakan komitmen Pemerintah Provinsi Jawa Barat untuk terus mendukung kemajuan olahraga futsal. Salah satu bentuk dukungan itu adalah rencana penyelenggaraan Kejuaraan Futsal Piala Gubernur pada tahun 2026 mendatang.

“Insya Allah, Pemprov Jabar berkomitmen penuh memajukan futsal. Tahun 2026 akan kita bicarakan untuk menggelar Kejuaraan Futsal Piala Gubernur, seperti sepak bola yang sudah lebih dulu memiliki Piala Gubernur,” katanya.

Pada kesempatan tersebut, Erwan turut mengucapkan selamat kepada tim futsal putra Indonesia yang berhasil meraih medali emas pada ajang SEA Games. Ia juga membuka peluang pemberian bonus bagi atlet asal Jawa Barat, termasuk tim futsal putri yang sukses mempersembahkan medali perak.

“Insya Allah nanti akan kami bicarakan dengan Pak Gubernur dan pimpinan DPRD terkait pemberian bonus bagi atlet-atlet berprestasi asal Jawa Barat,” ujarnya. {}