Berita Golkar – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo menegaskan bahwa fasilitas Video Assistant Referee (VAR) yang akan digunakan pada Piala Dunia U-17 sepenuhnya menjadi tanggung jawab FIFA.
Meski belum terpasang kurang dari sepekan atau 10 hari jelang kick-off pada 10 November 2023 mendatang, Dito menyebutkan alat VAR akan dibawa sendiri oleh induk organisasi sepak bola dunia itu sebelum pertandingan.
“Kalau VAR itu dari teknologinya FIFA yang bawa. Nampaknya itu akan dihadirkan menjelang pertandingan, tapi nanti saya akan meng-cross-check kembali,” ucap Dito di Kemenko Marves, Jakarta Pusat, Selasa (31/10/2023).
Adapun politikus Partai Golkar tersebut mengatakan, persiapan menuju ajang akbar dua tahunan sudah hampir rampung. Boleh dikatakan, fasilitas dari sisi venue sudah siap 95 persen, terkhusus untuk tempat opening Piala Dunia U-17 yang akan berlangsung di Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya.
“Untuk Piala Dunia U-17 kemarin saya dan Pak Erick Thohir sudah ke GBT (Gelora Bung Tomo) kami melihat karena GBT akan menjadi tempat opening ceremony. Kami lihat sendiri bahwa persiapannya sudah 95 persen. Jadi sudah siap untuk menyelenggarakan dan begitu pula dengan di JIS dan juga Stadion Manahan,” jelasnya.
Sebelumnya, penggunaan VAR di Piala Dunia U-17 sempat menjadi topik pembicaraan Ketum PSSI Erick Thohir. Senada dengan Dito, Etho menegaskan bila keputusan penggunaan teknologi VAR pada penyelenggaraan Piala Dunia U-17 sepenuhnya berada di tangan FIFA.
Ia mengaku tak punya wewenang memutuskan jadi atau tidaknya teknologi pembantu wasit itu dipakai selama gelaran yang akan berlangsung di empat kota.
“Ya itu memangkan otoritas dari FIFA-nya langsung. Bukan dari kaminya,” jawab Etho singkat ketika disinggung terkait penerapan VAR di Piala Dunia U-17, Selasa (3/10/2023).
Sementara, FIFA sendiri sudah memberikan pengumuman terkait wasit yang akan memimpin jalannya pertandingan Piala Dunia U-17.
Dari keterangan FIFA yang diterima Inilah.com, total ada 18 wasit dan 36 asisten wasit yang akan bertugas pada perhelatan akbar sepak bola dua tahunan. Sementara, FIFA juga menugaskan 18 orang wasit yang akan bertugas di ruang VAR.
Tercatat, tiga nama wasit Indonesia yaitu Aprisman Aranda, Thoriq Alkatiri dan Yudi Nurcahya masuk dalam jajaran wasit pembantu di ajang FIFA World Cup U-17. “Kami ini sebagai penyelenggara semua payungnya semua di bawah FIFA,” lanjut Etho. {sumber}