Berita Golkar – Ketua Dewan Pembina DPP Partai Golkar periode 2017-2024, Aburizal Bakrie menggelar silaturahmi dengan jajaran Dewan Pembina Partai Golkar periode 2014-2024. Silaturahmi ini digelar Aburizal Bakrie di Bakrie Tower, Kuningan, Jakarta pada Jumat (30/08).
Dijelaskan oleh Aburizal Bakrie dalam akun instagramnya @aburizalbakrie.id, silaturahmi ini dimaksudkan sebagai sarana komunikasi sekaligus pertemuan terakhir sesama Dewan Pembina DPP Partai Golkar. Meski begitu, Aburizal Bakrie menegaskan, bahwa tali persahabatan masih harus terus dijalin di waktu mendatang.
“Walau ini pertemuan terakhir sebagai Wanbin, tapi saya tidak ingin ini jadi pertemuan kita yang terakhir. Kami masih bisa tetap bersahabat, bertemu, dan bersilaturahmi walau bukan sebagai Wanbin Golkar,” tulis Aburizal Bakrie dalam akun instagramnya.
Tak lupa, Aburizal Bakrie turut menyampaikan rasa terima kasih mendalam kepada jajaran Dewan Pembina Partai Golkar di periode 2014-2019 dan 2019-2024 atas kerjasama, kolaborasi dan kerja keras dalam mengawal suksesi partai berlambang pohon beringin ini.
“Saya mengucapkan terima kasih untuk teman-teman Wanbin yang selama ini terus bersama mengawal dan mengikuti pasang surut Partai Golkar baik di era Ketum Setya Novanto maupun Ketum Airlangga Hartarto,” lanjut Aburizal Bakrie.
Sebagaimana diketahui, kepengurusan DPP Partai Golkar melalui Munas XI memutuskan Bahlil Lahadalia sebagai ketua umum. Selain itu, Munas XI juga memutuskan Bahlil Lahadalia sebagai formatur tunggal, hingga berhak menunjuk pengurus harian hingga jajaran dewan-dewan di Partai Golkar.
Pada prosesnya, Agus Gumiwang Kartasasmita ditunjuk oleh Bahlil Lahadalia sebagai Ketua Dewan Pembina DPP Partai Golkar periode 2024-2029. Penunjukkan Agus Gumiwang ini sekaligus menggantikan Aburizal Bakrie di kursi Ketua Dewan Pembina DPP Partai Golkar.
Walaupun tak lagi menduduki kursi Ketua Dewan Pembina DPP Partai Golkar, Aburizal Bakrie menegaskan bahwa dirinya masih sangat bersedia jika dimintai pendapat dan nasehat terkait persoalan partai yang telah membesarkan dirinya.
“Harapan kami, semoga Wanbin yang sekarang diketuai saudara Agus Gumiwang Kartasasmita bisa mengemban tugas lebih baik. Kami akan tetap mengawal Partai Golkar dan selalu siap memberikan nasihat untuk Partai Golkar meski bukan lagi sebagai Wanbin,” papar Ketua Umum DPP Partai Golkar periode 2009-2017 ini.
“Sekali lagi terima kasih teman-teman Wanbin atas kerja bersamanya dan persahabatannya selama ini. Terus berkarya untuk kemajuan Partai Golkar, juga untuk Indonesia yang maju dan sejahtera,” pungkas Aburizal Bakrie. {redaksi}