DPD 1  

Ace Hasan Yakin Partai Golkar Jabar Bakal Menangi Pilkada di 16 Wilayah Kabupaten/Kota

Berita Golkar – Menghadapi perhelatan Pilkada serentak 2024, seluruh kader Partai Golkar diperintahkan menggerakkan mesin politik. Hal ini agar tatget kemenangan di 16 kabupaten/kota tercapai pada pencoblosan 27 November 2024.

Ketua DPD Partai Golkar Jabar, Ace Hasan Syadzily, mengatakan pihaknya telah mengidentifikasi beberapa kabupaten yang harus bekerja keras untuk Pilkada provinsi.

“InsyaAllah, kita dapat menang di 16 kabupaten, atau antara 15 hingga 16 dari 27 kabupaten kota. Kami mendorong semua pihak untuk bekerja demi kemenangan,” ujar Ace, Kamis (24/10/2024), dikutip dari Tribun Jabar.

Menurut Ace, perintah itu datang dari Ketua Umum Partai Golkar yang meminta semua komponen yang ada di dalam partai memenangkan Pilkada Jabar. Arahan itu disampaikan Ketum Partai Golkar dua pekan lalu bahwa Jawa Barat sebagai lumbung suara Partai Golkar seharusnya mampu meraih target-target yang telah ditentukan.

Selain itu, seluruh anggota legislatif baik di tingkat daerah, provinsi hingga DPR RI, harus turut turun membantu pemenangan Pilkada 2024. Mengingat, waktu jelang pencoblosan kini sudah tinggal hitungan hari.

“Karena waktu tinggal 34 hari lagi, kami meminta bantuan untuk memastikan agar semua struktur partai, sampai ke tingkat desa dan kelurahan, beserta dengan relawan-relawan caleg, mempersiapkan saksi,” katanya.

Sementara untuk Pilgub Jabar, Ace merasa optimistis pasangan Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan mampu memenangkan kontestasi. Hal itu didasari dengan tren survei yang terus mendapatkan sentimen positif.

“Hingga saat ini pasangan yang kami usulkan, yaitu Pak Dedi-Erwan, menunjukkan tren yang sangat positif. Namun, kami tetap meminta teman-teman untuk terus menjaga suara di TPS masing-masing, serta memastikan kemenangan calon yang diusung oleh kami,” ucapnya.

Sementara, Sekretaris DPD Partai Golkar Jabar, MQ Iswara, menambahkan target kemenangan di 16 daerah ini diketahui berdasarkan data internal partai dan peta politik kemenangan.

“Secara rinci, kami memiliki data tentang wilayah-wilayah yang sudah aman yang kami sebut sebagai ‘kuning’, wilayah yang belum aman atau ‘hijau’, dan wilayah yang tergolong sulit atau ‘merah’,” ujar Iswara.

Menurutnya, target kemenangan di Pilkada 2024 tergolong berat. Namun dirinya meyakini hal ini bisa tercapai dengan kerja keras semua elemen partai. Adapun dari 16 daerah ini satu diantaranya untuk Pilgub Jabar.

“Target kita cukup berat, yakni memenangkan 16 daerah, dengan rincian 15 kabupaten/kota dan satu Pilgub. Di antara daerah-daerah tersebut, beberapa yang menjadi prioritas antara lain Kabupaten Ciamis, Kota Depok, Kabupaten Subang, dan Kabupaten Bekasi,”

“InsyaAllah, teman-teman di Kabupaten Bandung juga akan menjadi fokus utama kita untuk bisa menang di Pilkada nanti,” kats Iswara. {}