Berita Golkar – DPD Partai Golkar Kalimantan Selatan melakukan survei internal untuk menyeleksi nama-nama tokoh yang akan diusung sebagai bakal calon gubernur, wali kota dan bupati se-Kalsel pada 27 November 2024.
Sekretaris DPD Partai Golkar Kalsel H Supian HK mengatakan, untuk bakal calon gubernur sudah disiapkan salah satunya dari ASN yakni Hj Raudatul Jannah atau biasa disapa Acil Odah.
“Berdasarkan hasil survei dari Partai Golkar, bakal calon gubernur yang meraih hasil survei tertinggi adalah Hj Raudatul Jannah atau biasa disapa Acil Odah,” katanya.
Perempuan yang akrab disapa Acil Odah adalah istri dari Gubernur Kalsel Sahbirin Noor atau Paman Birin. Selain sebagai Ketua TP PKK Provinsi Kalsel, Acil Odah saat ini menjabat sebagai Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalsel.
Menurut H Supian HK, selain Acil Odah, ada beberapa nama bakal calon gubernur yang muncul berdasarkan hasil hasil survei internal Partai Golkar.
“Saya sendiri, Supian HK, Sulaiman Umar, Hasrnuryadi Sulaiman dan Bambang Hery Purnama anggota DPR RI, Ahmadi Noor Supit saat ini Anggota V BPK RI, Rikwanto mantan Kapolda Kalsel dan Sutarto Hadi mantan Rektor ULM,” jelasnya.
Supian HK yang juga Ketua DPRD Kalsel menyatakan, selain calon dari kalangan internal partai, Partai Golkar juga siap berkoalisi untuk mengusung calon gubernur.
“Mungkin juga partai lain bisa menitip wakil untuk berkoalisi, yang jelas Partai Golkar akan mengusung sendiri calonnya, soal kalah menang diputuskan oleh hasil survei,” ujarnya.
Kata Supian HK, yang jelas nama-nama hasil survei bakal calon kepala daerah itu sudah diserahkan kepada DPP Partai Golkar. “Jadi tidak ada intervesi dari pusat, setelah hasil survei nanti muncul akan ditanyakan lagi apakah sudah siap maju Pilkada,” tambahnya.
Sedangkan untuk nama-nama bakal calon bupati dan wali kota, lanjut Supian HK, Partai Golkar Kalsel juga sudah mengantongi sejumlah nama.
“Pak Ariffin Noor untuk Kota Banjarmasin, Kabupaten Banjar H Rusli dan Sandi, Kabupaten Batola Pak Mujiyat, Kabupaten HSU ada H Sahrujani, termasuk kita sendiri,” jelas Supian HK.
DPD Partai Golkar Kalsel juga mengantongi nama-nama bakal bupati di Kabupaten Tabalong, Balangan, HST, HSS, Tapin, Banjarbaru, Tanah Laut, Tanah Bumbu dan Kotabaru.
“Untuk Kabupaten Tabalong ada pihak swasta, termasuk salah satu kepala dinas, Kabupaten Balangan berkoalisi dan terbuka untuk umum,” katanya.
Intinya, tambah Supian HK, Partai Golkar untuk Pilkada menyiapkan semaksimal mungkin bakal calon yang akan diusung, sedangkan di daerah yang kursi di dewan belum mencukupi akan berkoalisi. {sumber}