Berita Golkar – Koordinator Presidium MN KAHMI Ahmad Doli Kurnia Tanjung menyatakan bangga sekaligus terkejut dengan tingginya antusias kader dan alumni HMI di Sulawesi Utara untuk mengikuti nonton bareng film “Lafran” di Bioskop XXI Megamall Manado, pada Jumat 7 Juni 2024.
“Bahkan nobar di Sulawesi Utara overload,” ujar Ahmad Doli Kurnia Tanjung, usai mengikuti nobar film “Lafran”, didampingi Koordinator Nobar Aditya Anugrah (Didi) Moha di Manado. Kata Doli, Sulawesi Utara menjadi satu dari 13 daerah yang ditunjuk sebagai lokasi roadshow nobar film “Lafran”.
Anggota DPR RI fraksi Partai Golkar ini menjelaskan bahwa film ini bukan hanya sekadar berkisah tentang tokoh pendiri HMI saja. “Alur cerita film ini tentang perjalanan kehidupan seorang Lafran Pane, dan juga lebih dari itu film ini berbicara tentang mempertahankan Indonesia, dan menegakkan Islam,” terangnya.
Dengan demikian, lanjut dia, “Lafran” bukan merupakan film religi tapi bisa disaksikan atau ditonton semua pihak. “Khususnya keluarga besar KAHMI dan HMI,” ungkapnya.
“Saya berharap keluar dari bioskop ini semua keluarga besar KAHMI dan HMI harus promo film ini target kita penonton di bioskop bisa tembus 1,5 juta,” katanya.
Sementara itu, Koordinator Nobar Aditya Anugrah Moha mengatakan bahwa ada lebih dari 1.000 penonton yang hadir pada nobar di Sulawesi Utara. Hal itu dibuktikan dengan 6 teater bioskop XXI Mega Mall Manado terisi penuh.
“Nobar dalam rangka special screening atau penayangan khusus Film “Lafran” malam ini dibanjiri aktivis hingga tokoh lintas agama,” ungkapnya. {sumber}