Berita Golkar – Ketua DPD I Partai Golkar DKI Jakarta, Ahmed Zaki Iskandar mengungkapkan hasil rapat tertutup jajaran pengurus DPP Partai Golkar dengan seluruh Ketua DPD I Partai Golkar se-Indonesia yang digelar malam ini, Rabu (17/01). Dikatakan oleh Ahmed Zaki Iskandar, rapat konsolidasi ini digelar oleh Ketua Umum, Airlangga Hartarto untuk memaparkan hasil survei Partai Golkar.
Mantan Bupati Tangerang 2 periode ini menyebut bahwa hasil survei Partai Golkar berada dalam tren yang positif. Progres kerja-kerja politik Partai Golkar baik di tingkatan pusat dan daerah juga baik menurut Ahmed Zaki Iskandar. Namun Ketua Umum DPP Partai Golkar tetap berpesan agar kader selalu bekerja keras menyambut Pemilu 2024 yang akan digelar kurang dari 25 hari lagi.
“Tadi diberikan paparan mengenai berbagai macam hasil survei, mudah-mudahan di waktu yang tersisa ini satu bulan ke depan kita akan terus bekerja dan insya Allah nanti Partai Golkar DKI akan mengumpulkan pengurus di tingkat II se-DKI Jakarta untuk lebih memantapkan lagi program 25 hari kedepan ini,” ucap Ahmed Zaki Iskandar kepada redaksi Golkarpedia di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta (17/11).
Tak hanya menggenjot raihan elektabilitas Partai Golkar, terkait dengan upaya pemenangan Pilpres 2024 di Jakarta, Ahmed Zaki Iskandar menyatakan akan berupaya keras melakukan sosialisasi secara efektif kepada masyarakat untuk memenangkan Prabowo-Gibran. Salah satu cara yang dilakukan Partai Golkar DKI Jakarta adalah, mengenalkan program pemberian makan siang dan susu gratis untuk anak-anak dan lansia di DKI Jakarta.
“Setiap kali kader Partai Golkar berkunjung ke masyarakat, sekaligus juga mempromosikan pasangan Prabowo-Gibran dan memberikan sosialisasi kepada masyarakat mengenai program Prabowo-Gibran. Paling sering adalah program yang merakyat yakni memberi makan siang gratis dan susu kepada siswa-siswa sekolah serta lansia,” ungkap Ketua Umum Perbasi Provinsi Banten ini.
Dengan pemberian makan siang dan susu gratis untuk anak-anak dan lansia sebagai pengejawantahan program Prabowo-Gibran, Ahmed Zaki Iskandar berharap masyarakat DKI Jakarta semakin mengenal figur Capres dan Cawapres yang diusung Partai Golkar ini. Lebih lanjut, tingkat keterpilihan Prabowo-Gibran diharapkan dapat memberi efek positif untuk elektabilitas Partai Golkar di DKI Jakarta.
“Kemudian di beberapa event, kita juga melakukan beberapa hal seperti promosi senam gemoy dan sebagainya. Mudah-mudahan dengan apa yang sudah dan akan kita lakukan untuk mensosialisasikan Prabowo-Gibran di DKI Jakarta, bakal direspon secara positif oleh masyarakat,” pungkas Ahmed Zaki Iskandar.
Program pemberian makan siang dan susu gratis Prabowo-Gibran merupakan upaya yang dilakukan untuk mengentaskan angka stunting di Indonesia. Salah satu upaya yang bakal dilakukan oleh Prabowo-Gibran adalah dengan memberikan kelayakan gizi bagi anak usia dini. Dengan pemberian gizi yang optimal, diharapkan anak-anak Indonesia bisa tumbuh kembang dengan baik dan siap menyongsong Indonesia Emas 2045. {redaksi}