Berita Golkar – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengungkapkan update penyelesaian Proyek Strategis Nasional (PSN). Di mana, pemerintah telah menetapkan 233 proyek strategis dengan total nilai investasi mencapai Rp6.246 triliun.
“Total investasi dari 233 proyek tersebut adalah Rp6.246 triliun. Dan mempekerjakan 2,71 juta orang di berbagai proyek,” kata Airlangga, dalam Peluncuran Geoportal Kebijakan Satu Peta 2.0 di Hotel St Regis, Jakarta, Kamis, 18 Juli 2024.
Airlangga merinci, PSN tersebut terdiri dari 56 proyek bendungan irigasi, 48 jalan tol, 27 kawasan industri, dan 22 proyek bandara dan pelabuhan, 17 proyek minyak dan gas bumi (migas) serta proyek lainnya.
Terkait Kawasan Ekonomi Khusus, ada 22 proyek dengan investasi Rp206 triliun dan mempekerjakan 132.227 orang. Di mana, salah satu mile stonenya yakni penyelesaian proyek Freeport hilirisasi di Gresik dengan total investasinya Rp 58 triliun.
“Ini adalah single largest investment di satu lokasi dan alhamdulillah selesai ontime,” jelasnya.Ia berharap, dengan percepatan kebijakan satu peta dan penyempurnaan PSN serta pengembangan KEK maka pembangunan Indonesia akan lebih cepat 1-2 persen ke depan. {sumber}