Berita Golkar – Ketua DPD Golkar Jawa Timur M Sarmuji buka suara soal namanya masuk 5 besar bursa Cagub Jatim 2024 versi survei Accurate Research And Consulting Indonesia (ARCI). Sarmuji memilih menjawab diplomatis saat ditanya soal itu.
Sarmuji menyampaikan, Golkar sampai saat ini berkomitmen penuh mendukung Khofifah Indar Parawansa sebagai Cagub Jatim 2024. “Terima kasih atas dukungan yang tergambar dalam survei. Namun demikian Golkar sudah memberi rekomendasi awal kepada Bu Khofifah sebagai calon gubernur,” kata Sarmuji saat dikonfirmasi detikJatim, Kamis (28/3/2024).
Saat ditanya elektabilitasnya mulai beranjak naik sebagai Cagub Jatim 2024, Sarmuji kembali menegaskan Golkar konsisten mendukung Khofifah. “Belum ada yang berubah, masih Bu Khofifah sebagai calon gubernur,” tegasnya.
Nama Sarmuji juga menjadi cawagub potensial untuk Khofifah di Pilgub Jatim. Hanya saja, Wakil Ketua Komisi VI DPR RI ini menyatakan Golkar belum ada pembahasan soal wakil Khofifah. “Masalah wakil nanti dibicarakan dengan Bu Khofifah. Kami belum membahas wakil gubernur,” ujarnya.
Ketum KAUJE ini menyatakan Golkar memiliki banyak stok kader melimpah untuk dijadikan wakil Khofifah di Pilgub Jatim 2024.
“Kalau dari internal Golkar untuk posisi wagub banyak yang memenuhi syarat. Ada Ketua Fraksi Blegur Prijanggono. Ada Wakil Ketua DPRD Jatim Mayjen Purnawirawan Istu, ada Kodrat Sunyoto, Pranaya Yudha, Bayu Airlangga, dan banyak lainnya,” tandasnya.
Sebelumnya survei ARCI kategori top of mind Cagub Jatim 2024, Khofifah berada di angka 39,2%. Kemudian ada nama Wagub Jatim 2019-2024 Emil Elestianto Dardak di angka 16,7%. Selanjutnya ada nama Ketua Gerindra Jatim Anwar Sadad di angka 9,5%.
Lalu ada nama Mensos RI Tri Rismaharini atau Risma di angka 9,4%. Kemudian ada nama Ketua Golkar Jatim sekaligus Wakil Ketua Komisi VI DPR RI M Sarmuji di angka 8,2%. Lalu ada nama Bupati Sumenep Ahmad Fauzi di angka 7,8%. Responden yang belum menjawab sebanyak 9,2%.
Dalam simulasi 6 nama Cagub Jatim, elektabilitas Khofifah semakin menguat yakni 41,5%. Kemudian ada nama Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di angka 17,2%, lalu Risma 11,3%, Anwar Sadad 10,5%, Sarmuji 8,2%, dan Ahmad Fauzi 8,1%. Sebanyak 3,2% responden belum menentukan pilihan. {sumber}