Bicara Peluang Duduki Kursi Ketua DPR, Ace Hasan: Suara Partai Golkar Lebih Merata

Berita Golkar – Partai Golkar merespons peluang menduduki kursi ketua DPR RI 2024-2029. Ketua DPP Partai Golkar Ace Hasan Syadzily menyebut sebaran suara Golkar lebih merata.

Saat dikonfirmasi, Kamis (29/2/2024), Ace menyebut pihaknya masih menghitung suara yang didapat dan tengah mengonversinya ke dalam perolehan kursi. Ace menyebut Golkar tidak ingin memberikan kesimpulan akhir karena penghitungan resmi KPU masih berlangsung. “Kami masih menghitung suara yang kami dapatkan dan sedang dikonversi ke dalam kursi,” kata Ace Hasan.

“Kami belum memberikan kesimpulan akhir karena masih dalam proses tahapan rekapitulasi perhitungan pemilu legislatif di seluruh Indonesia,” imbuh dia.

Meski demikian, Ace menyebut peluang Golkar menjadi pemilik kursi terbanyak di 2024-2029 sangat terbuka. Ace mengungkapkan sebaran suara Golkar lebih merata terutama di luar Jawa. “Tentu peluangnya sangat terbuka. Karena sebaran suara Partai Golkar lebih merata terutama di luar Jawa,” ujar Ace.

Per siang ini, Kamis (29/2/2024) pukul 11.20 WIB, PDIP masih memimpin perolehan suara nasional. Dilihat di situs pemilu2024.KPU.go.id dengan data masuk 539.084 dari 823.236 TPS (65,48%), PDIP mendapatkan 12.547.989 suara (16,51%). Posisi PDIP ditempel Partai Golkar 11.522.627 suara (15,16%) dan Partai Gerindra 10.181.551 suara (13,4%).

Hasil real count KPU yang menempatkan PDIP sebagai parpol peraih suara nasional terbanyak di 2024 mirip dengan hasil sejumlah lembaga survei, termasuk Poltracking yang beberapa hari lalu merilis sebaran perolehan kursi DPR RI partai politik.

– PDIP: 107 kursi dengan rentang 90-125 kursi
– Golkar: 96 kursi dengan rentang 82-111
– Gerindra: 90 kursi dengan rentang 78-102 kursi
– PKB: 66 kursi dengan rentang 59-73 kursi
– NasDem: 66 kursi dengan rentang 60-72 kursi
– PKS: 48 kursi dengan rentang 44-52 kursi
– Demokrat: 48 kursi dengan rentang 45-52 kursi
– PAN: 47 kursi dengan rentang 44-51 kursi
– PPP: 12 kursi dengan rentang 0-12 kursi

Peneliti utama Poltracking Masduri Amrawi menyebut ada potensi Golkar mendapatkan jatah ketua DPR 2024-2029. Masduri menyebut pada pemilu sebelumnya, suara dan kursi DPR Golkar lebih menyebar di banyak daerah pemilihan (Dapil) daripada partai lain.

“Terkait kemungkinan Golkar dapat jatah ketua DPR RI ada potensi. Bergantung pada jumlah perolehan kursi nantinya. Berkaca pada pengalaman pemilu sebelumnya, suara dan kursi Golkar lebih menyebar di banyak Dapil ketimbang partai lain,” kata Masduri saat dikonfirmasi, Kamis (29/2).

Adapun aturan penentuan kursi Ketua DPR RI termaktub dalam UU Nomor 2 Tahun 2018 tentang MPR, DPR dan DPD Pasal 427D. Penentuan kursi ketua DPR RI berdasarkan perolehan kursi DPR partai politik. Jika lebih dari 1 partai politik dengan perolehan kursi terbanyak yang sama, maka perolehan suara secara nasional bakal jadi faktor penentu selanjutnya. {sumber}