DPD II  

Cawapres Terpilih, Gibran Rakabuming Hadiri Halal Bi Halal Partai Golkar Kota Solo, Sinyal Bergabung?

Berita Golkar – Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, menghadiri acara halal bihalal DPD Partai Golkar Solo. Ia datang mengenakan batik warna cokelat.

Dari pantauan detikJateng, Gibran tiba sekira pukul 20.00 WIB. Kedatangannya disambut oleh Ketua DPD Partai Golkar Solo Sekar Tandjung. Wakil Presiden terpilih 2024 itu langsung menyalami tamu yang hadir.

Acara halal bihalal itu diselenggarakan di Kantor Sekertariat DPD II Partai Golkar Solo. Dalam acara itu, sejumlah pimpinan Parpol di Kota Solo hadir, seperti dari Gerindra, PSI, PPP, PAN, PKB, Partai Demokrat, Perindo, Gelora, serta Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa.

“Yang terhormat mas Gibran Rakabuming Raka, selaku Wali Kota Surakarta. Dan alhamdulilah beliau jadi calon terpilih, menjadi Wakil Presiden Republik Indonesia,” kata Sekar dalam sambutannya, Sabtu (27/4/2024).

Sementara itu, Gibran mengatakan jika kedatangannya ke DPD Partai Golkar Solo karena mendapat undangan. “Iya ada undangan. Besok juga ada undangan dari NU. Saya diundang pasti hadir, tidak ada maksud apa-apa,” kata Gibran.

Dia menegaskan, kedatangannya dalam acara itu bukan memberikan sinyal dirinya masuk Golkar. “Enggak, apakah ada sudah perintah resmi kan gak ada. Semua teman. Halal bihalal ditekani kabeh,” pungkasnya.

Usai dari DPD Partai Golkar, Gibran bertolak ke Rumah Dinas Wali Kota Solo Lodji Gandrung, bertemu Ketum PBB Yusril Ihza Mahendra, untuk menyaksikan pertunjukan wayang kulit. {sumber}