Berita Golkar – Seminggu menjelang Imlek Tahun 2024, Cen Sui Lan Anggota DPR RI Fraksi Golkar Dapil Kepri, berbagi 50 ribu paket bingkisan Imlek. Bingkisan Imlek 2575 Kongzili ini disalurkan kepada 50 ribu keluarga, di seluruh wilayah Kepri oleh Cen Sui Lan bersama para relawan Cen Sui Lan. Berikut kisah kegembiraan relawan Cen Sui Lan berbagi bingkisan jeruk Imlek tahun 2024.
Berbagi bingkisan Imlek ini, sudah merupakan tradisi bagi Cen Sui Lan. Tahun-tahun sebelumnya, Cen Sui Lan juga melakukan berbagi bingkisan menjelang Tahun Baru Imlek. Untuk tahun ini, ada 50 ribu bingkisan yang diserahkan kepada warga.
Di Kota Batam, penyaluran bingkisan Imlek dilakukan oleh Cen Sui Lan bersama 200-an orang relawan Cen Sui Lan. Cen Sui Lan dan para relawan mendistribusikan bingkisan Imlek berupa jeruk, dari rumah ke rumah. Sebelum dibagikan, Cen Sui Lan melepas ratusan relawan untuk mendistribusikan 50 ribu paket jeruk di Kota Batam, Minggu (4/2/2024) pekan kemarin.
Para relawan begitu antusias dan gembira membagikan bingkisan Imlek tersebut. Tatkala istirahat siang, para relawan makan bersama. Seperti makan siang bersama di Nagoya Foodcourt Batam. Kemudian, mereka dengan kegembiraan melanjutkan berbagi bingkisan, dengan mendatangi satu per satu rumah warga, di seluruh perumahan. Untuk berbagi jeruk Imlek, para relawan dari pintu ke pintu. Mulai di perumahan kawasan Batam Kota, Lubuk Baja, Batu Ampar, Bengkong hingga Batu Aji.
Para relawan Cen Sui Lan ini mulai berbagi bingkisan Imlek dari rumah ke rumah, dari pagi hingga pukul 21.00 WIB. Mereka menyasar rumah warga yang membutuhkan sentuhan Imlek dari Cen Sui Lan. Bagi rara Relawan Cen Sui Lan yang mulus mulus ini, panas tak menjadi kendala. Mereka rela berpanas sambil berjalan dari lorong ke lorong di perumahan wilayah Kota Batam. Herdiyanto menjadi Koordinator Bansos Cen Sui Lan, langsung memimpin kegiatan distribusi 50 ribu paket bingkisan jeruk Imlek.
Selain itu, Johar Arief pengusaha senior di Kota Batam pun turun aktif ke lapangan, dari rumah ke rumah ikut mendistribusikan jeruk Imlek Cen Sui Lan. Ketika stok habis, langsung dipacking dan ditambah dari posko menuju lokasi perumahan tersebut.
Para relawan Cen Sui Lan begitu menikmati aksi sosial berbagi bingkisan Imlek ini. Salah satu Tim Relawan Cen Sui Lan dari Solidaritas Pemuda Larantuka Tionghoa (SPLT) Kota Batam bahkan istirahat saat masuk perumahan di Kota Batam. Meski lelah berjalan dari pintu ke pintu, Relawan Cen Sui Lan tetap enjoy di komplek perumahan warga.
Sekali-sekali, para relawan tertawa bersama ketika bercerita tentang hal-hal lucu yang ditemui selama door to door. Dalam masa itu pula banyak cerita lucu dan gembira yang terungkap.
Di tempat lain, Cen Sui Lan mengirimkan paket khusus kepada para tokoh masyarakat, dan ketua-ketua Marga Tionghoa. Seperti bingkisan Imlek yang diberikan kepada Eddy Wiliam sebagai tokoh muda Tionghoa Batam. Begitu juga kepada para tokoh senior Tionghoa, Cen Sui Lan mengirimkan parcel. Bingkisan Imlek itu sebagai wujud penghormatan kepada mereka.
Tak lupa, Cen Sui Lan juga memberikan bingkisan Imlek kepada para Bantae dan Biksu. Cen Sui Lan menyambangi mereka dengan kaket jeruk Imlek sebagai wujud penghormatan dan saling silaturahmi dengan pemimpin agama. Tak terkecuali kepada tokoh Vihara di Tiban yang disambangi oleh Cen Sui Lan.
Tak hanya di wilayah Kota Batam. Cen Sui Lan dan para relawannya juga memberikan bingkisan paket jeruk Imlek di Tanjung Uban, Kabupaten Bintan, bersama Yayasan Vihara Dharma Santi yang dipimpin Anthony Ketua Permabudhi Kabupaten Bintan. Cen Sui Lan Anggota DPR RI Fraksi Golkar Dapil Kepri, juga bersama-sama mendistribusikan ribuan paket Imlek kepada seluruh Umat.
Kegiatan ini bukan hanya menyasar kepada masyarakat Tionghoa, tetapi seluruh warga masyarakat yang membuutuhkan. Seperti yang dilakukan Cen Sui Lan bersama Selly istri pengusaha Bintan. Mereka mengunjungi 7 desa di Bintan, sambil menyambangi masyarakat yang menerima Bansos Yayasan Dharma Santi Tanjung Uban.
Selain Batam dan Bintan, Cen Sui Lan memberikan bingkisan Imlek di Kota Tanjungpinang sebanyak 3.500 paket Imlek, berupa minuman dan bahan makanan untuk merayakan Imlek. Turut serta dalam kegiatan ini Rudi Chua Anggota DPRD Provinsi Kepri, Haripinto Tanuwijaya Anggota DPD RI, Reni Yang Anggota DPRD Kota Tanjungpinang. Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Ikatan Tionghoa Muda (ITM) Kepri di bawah pimpinan Ediyanto.
Kegiatan serupa juga dilakukan di wilayah Kabupaten Karimun. Bahkan para nelayan di Karimun ini menyampaikan program-program yang direalisasikan oleh Cen Sui Lan. Di Tanjung Balai Karimun, bingkisan Imlek dari Cen Sui Lan yang disalurkan para relawan berupa ribuan minuman kaleng untuk warga masyarakat yang merayakan Imlek.
“Saat membagikan bingkisan Imlek, para relawan juga mengajak para masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya pada Pemilu, tanggal 14 Februari 2024 nanti,” ujar Cen Sui Lan.
“Pada perayaan Imlek ini, kita harus berbagi sesama masyarakat. Imlek ini milik rakyat dan masyarakat. Dengan Imlek ini, meningkatkan saling kekeluargaan kita. Sertameningkatkan rasa persatuan kita sesama anak bangsa,” demikian disampaikan Cen Sui Lan. {sumber}