Berita Golkar – Ratusan kader dari Partai Golkar (Golongan Karya), menggelar upacara apel memperingati Surat Perintah Sebelas Maret (Supersemar) di pelataran makam presiden kedua Republik Indonesia, Soeharto di Astana Giribangun Matesih, Karanganyar, Jawa Tengah, Senin (11/3/2024) pagi.
Upacara dipimpin langsung oleh Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Jawa Tengah, Panggah Susanto. Tampak hadir sejumlah pimpinan DPD Partai Golkar Jawa Tengah lainnya di antaranya Sekretaris DPD Juliyatmono, Bendahara DPD Mohammad Saleh dan jajaran pengurus lainnya. Peserta apel berasal dari kader Golkar serta sejumlah pengurus Partai Golkar di masing – masing Kabupaten/Kota di Jawa Tengah.
Dalam pernyataannya, Panggah Susanto menyatakan DPD Partai Golkar Jawa Tengah akan mengusulkan ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) agar seluruh kader Partai Golkar, setiap tanggal 11 Maret bisa bersama sama ikut melaksanakan upacara apel di Astana Giribangun, tempat di mana mantan Presiden Soeharto yang juga pendiri Partai Golkar itu dimakamkan.
Selain itu juga, Partai Golkar Jawa Tengah juga akan tetap memperjuangkan dan mengusulkan ke pemerintah agar mantan Presiden ke-2 Republik Indonesia, HM Soeharto ditetapkan sebagai pahlawan nasional. Karena perjuangan dirinya melawan penjajah serta peran beliau menggagalkan pemberontakan PKI tahun 1965.
“Ini sudah tradisi kita di Jawa Tengah untuk menghormati perjuangan Pak Soeharto. Maka dari itu kami akan membawa ini (apel Supersemar dan usulan pahlawan) ke tingkat DPP. Dan kami meminta agar DPP Partai Golkar mewajibkan semua kader Partai Golkar di manapun berada untuk bisa bersama-sama menggelar kegiatan upacara apel peringatan Supersemar di tanggal 11 Maret dan mengusulkan agar Pak Soeharto ditetapkan sebagai pahlawan nasional,” ungkap Panggah.
Dikatakan Panggah, gelar Bapak Pembangunan dan Pahlawan Nasional pantas dianugerahkan kepada HM Soeharto. Soeharto memiliki jasa besar dalam memajukan bangsa Indonesia dan turut andil mengawal perjuangan kemerdekaan RI.
Setelah melakukan upacara apel supersemar yang dilaksanakan di pelataran Astana Giribangun, para kader Golkar kemudian melakukan ziarah ke pemakaman HM Soeharto dan istri, Tien Soeharto. Mereka berdoa bersama dengan dilanjutkan tabur bunga ke makam presiden kedua Indonesia bersama istri.
Sementara itu, Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Karanganyar Ilyas Akbar Almadani, dalam sambuatannya menyampaikan terimakasih kepada seluruh kader Partai Golkar di Jawa Tengah yang sudah datang ke Astana Giribangun untuk menggelar upacara apel peringatan Supersemar.
Sebagai tuan rumah, lanjut Ilyas, dirinya sudah menyiapkan terlebih dahulu lokasi dan keperluan untuk pelaksanaan upacara. Dia juga berharap, ke depannya kader Golkar yang memiliki kesadaran tentang sejarah HM Soeharto dan Supersemar juga semakin banyak sehingga bisa menggelar upacara bersama-sama di Astana Giribangun.
Menurut Ilyas, Supersemar merupakan kepercayaan dan tanggung jawab yang diemban Pak Soeharto untuk menata Indonesia setelah terjadinya upaya pemberontakan PKI yang bisa digagalkan di tahun 1965.
“Kami ingin dengan apel upacara Supersemar ini, seluruh kader Partai Golkar memiliki semangat tentunya untuk memenangkan pemilihan umum (Pemilu) khususnya nanti dalam menyiapkan Pilkada tahun ini,” ujar Ilyas, yang juga putra dari mantan Bupati Karanganyar, Juliyatmono ini. {sumber}