Berita Golkar – Menpora Dito Ariotedjo menyebut persiapan menuju SEA Games dan ASEAN Para Games 2025 menjadi target 100 harinya sebagai menteri. Ia bertekad mempersiapkan kontingen dengan baik.
Dito, yang ditunjuk sebagai Menpora di era Jokowi Widodo, kembali dipertahankan Prabowo Subianto untuk membenahi olahraga nasional. Bedanya, ia kali ini didampingi wakil menteri, yaitu Taufik Hidayat.
“Ya, pastinya kalau 100 hari untuk sektor olahraga adalah SEA Games dan ASEAN Para Games 2025. Jadi pastinya bagaimana mempersiapkan kontingen Indonesia dengan baik. Karena ini adalah multievent perdana di era kepemimpinan Bapak Prabowo,” kata Dito di Wisma Kemenpora, Selasa (22/10/2024), dikutip dari Detik.
Sementara untuk sektor kepemudaan, ia lebih menyoroti agar program yang melibatkan anak muda bisa lebih masif menyesuaikan dengan Perpres No. 43 tahun 2022 tentang Koordinasi Strategis Lintas Sektor Penyelenggaraan Pelayanan Kepemudaan.
“Jadi bagaimana kita sebagai lead integrator sektornya itu bisa mengomando dan juga mengorkestrasi program kepemudaan di lintas kementerian lembaga ini, di era kepemimpinan Bapak Prabowo dan Mas Gibran, agar bisa lebih masif dan sesuai apa yang ditargetkan,” kata Dito.
Pada SEA Games 2023 di Kamboja, Indonesia berhasil mengukir sejumlah sejarah, di antaranya emas di cabang sepak bola putra dan juga basket putri. Indonesia juga finis di urutan ketiga dengan perolehan 87 emas, 80 perak, dan 109 perunggu. {}