Berita Golkar – Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar, Ahmad Doli Kurnia Tandjung menginstruksikan seluruh jajaran Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar se Papua Barat, harus memenangkan Partai Golkar pada Pemilu 2024.
Hal ini ditegaskan Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia Tandjung ketika membuka kegiatan Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) Partai Golkar melalui via daring, Sabtu (25/11/2023).
Doli mengatakan, Musda harusnya menambah semangat lagi. Apalagi akan di dampingi oleh Paulus Waterpauw, yang menjalankan organisasi Partai Golkar Papua Barat. “Tentui ini menjadi energi, seluruh kader Partai Golkar se Papua Barat,” katanya.
Dia menegaskan, tidak ada istilah kalah, partai Golkar harus memenangkan baik di DPR RI, DPR provinsi, DPRD kabupaten/kota, Pilpres hingga Pilgub. “Kemenangan itu harus menjadi milik Golkar,”tegasnya.
Ia menegaskan, hal ini menjadi intruksi Ketua Umum DPP Partai Golkar yang harus betul-betul dilaksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab. “Yang terpenting adalah membangun konsolidasi internal di seluruh DPD se Tanah Papua. Untuk bersama bersama kemenangan Partai Golkar,”tegas dia.
Doli berharap Paulus Waterpauw menjadi Gubernur Provinsi Papua Barat 2024- 2029 mendatang. “Kami berharap, ketua DPD sudah mendapatkan surat tugas, akan juga dilantik menjadi bupati,” tuturnya.
Ia meminta Ketua DPD Kabupaten membangun kerjasama yang baik dengan Ketua DPD Papua Barat. “Terutama mendukung kerja kerja organisasi. Kita semua harus bergandengan tangan pada pemilu 2024 Golkar harus menang,” pungkasnya. {sumber}