Berita Golkar – Gubernur Kepri Ansar Ahmad melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Karimun selama dua hari.
Pada hari kedua, Gubernur Ansar memilih mengunjungi sejumlah sekolah tingkat SMA sederajat, Selasa (17/9/2024). Sekolah yang dikunjungi itu di antaranya SMAN 3, SMAN 5 dan SMAN 1 Karimun.
Kedatangan Ansar didampingi sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Karimun, termasuk mantan Gubernur Kepri, Nurdin Basirun.
Di SMAN 1 Karimun, Gubernur Ansar terlihat asyik bercengkerama dengan siswa-siswi beserta guru dan perangkat sekolah tersebut. Ansar memberikan motivasi kepada siswa bagaimana meraih cita-cita yang menjadi impian mereka.
Salah satu motivasi yang disampaikan Ansar adalah pengalaman pribadinya semasa menjadi pelajar hingga karirnya di pemerintahan dan dunia politik saat ini.
“Raihlah cita-cita kalian setinggi-tingginya. Salah satu kuncinya adalah belajar dengan giat, tekun dan rajin,” ujar Ansar dikutip dari Go Kepri.
Bukan hanya memberikan motivasi, Ansar juga menunjukkan kepeduliannya kepada dunia pendidikan. Bentuk kepedulian yang ditunjukkan Ansar adalah dengan memberikan bantuan seragam gratis.
Bahkan, pada tahun ajaran 2024-2025 mendatang, Gubernur Ansar juga berencana akan menggratiskan sumbangan pembinaan pendidikan (SPP) kepada siswa SMA sederajat.
“Program seragam dan SPP gratis ini merupakan wujud nyata dari perhatian pemerintah terhadap pendidikan,” katanya.
Menurut dia, pembebasan SPP di tingkat SMA sederajat tersebut merupakan bentuk kepedulian Pemprov Kepri dalam memajukan dunia pendidikan.
Program SPP gratis ini diberikan melalui dana bantuan operasional sekolah daerah (Bosda), yang berdasarkan petunjuk teknis pelaksanaan dari Pergub Kepri.
“Pemprov Kepri mengeluarkan anggaran lebih kurang sebesar Rp40 miliar untuk program SPP gratis periode Juli hingga Desember 2024,” ungkapnya. {}