Gubernur Kepri, Ansar Ahmad Gaungkan Program Kepri ‘Terang’ Agar Seluruh Desa dan Pulau Dialiri Listrik

Berita Golkar – Gubernur Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad menegaskan bahwa program ‘Kepri Terang’ tetap menjadi prioritas utama dalam mewujudkan pemerataan akses listrik di seluruh wilayah Kepri.

Bersama Wakil Gubernur Nyanyang Haris Pratamura, Gubernur Ansar membahas rencana kelistrikan bersama jajaran PLN dalam pertemuan di Gedung Daerah, Tanjungpinang, Senin (17/3/2025), dikutip dari KepriRaya.

Dalam pertemuan tersebut, hadir pula Asisten Ekbang Pemprov Kepri Luki Zaiman, Kepala Dinas ESDM Kepri Darwin, serta jajaran PLN Batam, di antaranya Dirut PLN Batam M. Irwansyah Putra, Dirops PLN Batam Dinda Alamsyah, dan Dirkeu PLN Batam Pardamaian Matondang.

Dirut PLN Batam, M. Irwansyah Putra, dalam laporannya menyampaikan bahwa realisasi desa berlistrik PLN di Provinsi Kepri per Februari 2025 telah mencapai 99,76%. “Tinggal satu desa lagi yang belum berlistrik PLN, yakni Desa Lalang di Kabupaten Lingga,” ujarnya.

Desa tersebut sudah masuk dalam roadmap desa berlistrik PLN tahun 2025 bersama 418 desa lainnya. Sementara itu, dari total 298 pulau berpenghuni di Kepri, sebanyak 162 pulau telah menikmati listrik PLN. Sisanya, 136 pulau masih mengandalkan listrik dari Pemda dan swadaya masyarakat.

“Sebanyak 136 pulau tersebut sudah kita petakan untuk masuk dalam roadmap 2024-2027 dengan target 63 pulau, serta tambahan roadmap 2027 sebanyak 40 pulau,” jelasnya. {}