Berita Golkar – Anggota Komisi V DPR RI Hamka B Kady resmikan pekerjaan Inpres Jalan Daerah (IJD) Ruas Kadatong-Bontokanang, Kecamatan Galesong Selatan, Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan, Kamis (4/1/2024). Peresmian jalan itu disambut gembira dan dihadiri warga, pejabat desa, dan tokoh masyarakat.
Politisi senior Partai Golkar Sulsel ini pun berharap jalan ini dapat memperbaiki aksesibilitas dan meningkatkan konektivitas di antara penduduk desa. Dengan dibangunnya akses jalan sangat membantu warga dengan harapan warga lebih mudah dalam beraktivitas dan bisa meningkatkan pendapatan perekonomian.
“Yang terpenting mobilitas masyarakat lebih mudah. Dapat menunjang kegiatan perekonomian, pertanian, dan pendidikan khususnya bagi masyarakat sekitar,” kata Hamka B Kady.
Pada kesempatan itu, HBK akronim namanya tekankan upaya mewujudkan pemerataan pembangunan di desa. Warga mengaku senang bisa melintas jalan yang dibangun ini, karena lebih cepat dan nyaman, sehingga hasil bumi maupun dagangan keliling dapat mencapai pada tujuan desa lainnya.
“Bapak Hamka B Kady telah membuktikan betapa masyarakat itu cerdas dalam menentukan pilihan. 2 periode beliau duduk di Senayan dengan dukungan murni masyarakat tanpa iming-iming apalagi membagi-bagikan amplop menjelang hari H,” kata salah satu tokoh masyarakat.
Masyarakat juga mengaku cinta dengan sosok Hamka B Kady. Sosok sederhana, merakyat dan pasti kinerjanya telah terbukti.
Bertemu Warga Selayar
Sebelumnya, Anggota DPR RI Hamka B Kady menemui warga Kelurahan Benteng Selatan, Kecamatan Benteng, Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan, Selasa (26/12/2023).
Politisi Senior Golkar ini memaparkan seluruh pencapaian dan hasil perjuangannya selama duduk di DPR hampir 10 tahun.
Mulai dari bedah rumah, perbaikan dermaga, infrastruktur dasar, SPALD-S atau MCK dan proyek perbaikan jalan nasional, hingga yang prestisius pengadaan Kapal Takabonerate sebagai pengganti KM Lestari Maju yang tenggelam beberapa tahun yang lalu.
Hamka B Kady menegaskan upaya selama ini membuktikan keberadaannya di Senayan sebagai wujud bahwa masyarakat Selayar tidak dianak tirikan oleh negara. “Selama saya masih duduk di DPR, saya pastikan Selayar tidak dianak tirikan. Kesejahteraannya harus setara dengan daerah lain di seluruh Indonesia,” katanya.
Hamka B Kady menuai apresiasi dan hormat setinggi-tingginya dari warga Kabupaten Kepulauan Selayar. Warga terharu karena hanya Hamka B Kady merupakan Anggota DPR RI satu-satunya yang mau menginjakkan kaki secara langsung di desa mereka.
“Jarang-jarang ada Anggota DPR RI pusat yang mau menemui kami di desa ini. Baru Pak Hamka,” ujar salah seorang tokoh masyarakat setempat.
Di hadapan puluhan masyarakat, Anggota Badan Anggaran DPR RI ini menjelaskan terkait tugas dan wewenang seorang Anggota DPR RI. “DPR memiliki peran dalam pembuatan Undang-undang, pengawasan pemerintah, dan mewakili suara rakyat,” kata Hamka.
Selain itu, ia juga dipercaya di Badan Anggaran DPR RI serta Komisi V DPR RI yang membidangi infrastruktur, perhubungan, desa, BMKG, hingga SAR. “Selain yang berkaitan dengan infrastruktur dan perhubungan, saya juga yang mengatur anggaran di seluruh republik Indonesia,” ungkap Hamka.
Bagi Hamka, Selayar yang 80 persen wilayahnya adalah laut memiliki kesan istimewa. Insiden tenggelamnya KM Lestari Maju yang karam di laut Selayar pada 3 Juli 2018 lalu sangat membekas baginya. “Kapal takabonerate ini merupakan pengganti KM Lestari yang karam pada 2018 lalu,” katanya.
Ia berharap di Pemilu tanggal 14 Februari 2024 mendatang, masyarakat menggunakan hak pilihnya untuk kemajuan pembangunan Kabupaten Selayar. “Pilih sesuai hati nurani saudara, jangan termakan iming-iming,” kuncinya. {sumber}