Berita Golkar – Musyawarah Daerah (Musda) XI Partai Golkar Kalimantan Timur (Kaltim) digelar dengan kemasan yang meriah dan sarat nuansa budaya lokal, Sabtu (19/7/2025).
Kemasan budaya yang kental ini menjadi daya tarik tersendiri dan diharap menjadikan Musda Golkar Kaltim sebagai pusat perhatian nasional, tidak hanya dari sisi politik, tetapi juga budaya dan ekonomi.
Pengurus DPP Partai Golkar yang juga Ketua Komisi X DPR RI, Hetifah Sjaifudian, memberikan apresiasi atas pelaksanaan Musda yang menurutnya berlangsung spektakuler.
“Musda Golkar Kaltim kali ini suasananya sangat meriah, pembukaannya juga berlangsung spektakuler, penekanan kuat pada nuansa dan budaya Kaltim,” ujar Hetifah Sjaifudian di sela-sela kegiatan, dikutip dari TribunNews.
Menurutnya, pendekatan budaya dalam penyelenggaraan Musda Golkar Kaltim bukan hanya simbol penghormatan terhadap kekayaan lokal, tetapi juga strategi membangun semangat kader partai dari berbagai daerah.
“Kita ingin Kaltim menjadi pusat perhatian dari segala sisi baik secara politik, ekonomi, maupun budaya. Musda kali ini sebagai momentum penting untuk menguatkan juga posisi strategis Kaltim,” tegas legislator asal Kaltim tersebut.
Ia juga menekankan pentingnya peran Partai Golkar di tengah momentum pemindahan Ibu Kota Nusantara (IKN). Kaltim sebagai daerah strategis perlu menjadi contoh dalam soliditas dan semangat membesarkan partai.
“Partai Golkar merupakan partai besar, dan kader-kadernya harus mampu menunjukkan peran signifikan. Kita sangat berharap, melalui Musda, semangat membesarkan partai semakin mengakar, apalagi provinsi yang strategis seperti Kaltim,” tandasnya.
Selain itu, Hetifah Sjaifudian juga memuji antusiasme dan kerja keras para panitia serta kader Partai Golkar yang telah mendukung jalannya Musda Golkar Kaltim dengan penuh semangat dan ketertiban.
“Pelaksanaan Musda Golkar Kaltim yang tertib dan penuh semangat ini, saya yakin Golkar akan semakin kuat menyongsong tantangan politik ke depan, baik di tingkat daerah maupun nasional,” tutupnya. {}