Ini Daftar 22 Nama Calon Kepala Daerah Dari Partai Golkar Untuk Pilkada Se-Bengkulu

Berita Golkar – Partai Golongan Karya (Golkar) mempersiapkan 22 nama bakal calon kepala daerah baik calon gubernur, bupati hingga walikota untuk menghadapi Pilkada 2024.

Dari 22 calon kepala daerah tersebut, terdiri dari 2 nama calon Gubernur Bengkulu, dan 20 nama calon bupati, wakil bupati dan calon walikota yang tersebar di 10 kabupaten kota se Provinsi Bengkulu.

Pilkada serentak ini akan berlangsung pada 27 November 2024. Untuk itu, dari arahan DPP Partai Golkar 22 nama ini akan melalui tahap finalisasi untuk nanti dijagokan pada pertarungan kursi pimpinan daerah.

“Partai Golkar sekarang sudah masuk di tahap survei, dimulai dari bulan Mei. Nama yang final diusulkan itu akan disurvei dulu, belum ditetapkan sebagai calon, siapa yang tertinggi surveinya nanti itu yang akan ditetapkan oleh DPP,” jelas Sekretaris DPD I Partai Golkar Provinsi Bengkulu, Samsu Amanah.

Hasil survei nantinya termasuk untuk melihat elektabilitas si calon yang bersangkutan. Apalagi penjaringan calon pimpinan daerah ini, sudah lama dilakukan melalui penjaringan Partai Golkar.

“Survei itu dimulai awal Mei, Juni, dan penetapannya di Agustus 2024. Termasuk untuk calon gubernur, bupati/walikota. Hasil survei ini menentukan nanti yang mendapatkan rekomendasi atau P1KWK dari DPP,” papar Samsu.

Berikut daftar 22 nama calon kepala daerah se Provinsi Bengkulu dari Partai Golkar :

Calon Gubernur Bengkulu 2024

  1. Rohidin Mersyah Bakal Calon Gubernur
  2. Mohammad Saleh Bakal Calon Gubernur

Calon Walikota Bengkulu 2024

  1. Sumardi Bakal Calon Walikota
  2. Yudi Darmawansyah Bakal Calon Walikota

Calon Bupati Bengkulu Tengah 2024

  1. Rahmat Riyanto Bakal Calon Bupati
  2. M. Hendrik Zen Bakal calon wakil bupati

Calon Bupati Bengkulu Utara 2024

  1. Arie Septia Adinata bakal calon bupati
  2. Juhaili bakal calon wakil bupati

Calon Bupati Kaur 2024

  1. Gusril Pausi

Calon Bupati Kapahiang 2024

  1. Zurdinata bakal calon bupati
  2. Rinca Denis Bakal calon wakil bupati

Calon Bupati Lebong 2024

  1. Azhari bakal calon bupati
  2. Lovi Irawan bakal calon wakil bupati

Calon Bupati Mukomuko 2024

  1. Choirul Huda

Calon Bupati Rejang Lebong 2024

  1. Syamsul Efendi bakal calon bupati
  2. Mahdi Husen bakal calon wakil bupati
  3. Wahono bakal calon wakil bupati

Calon Bupati Seluma 2024

  1. Teddy Rahman bakal calon bupati
  2. Samsul Aswajar bakal calon wakil bupati

Calon Bupati Bengkulu Selatan 2024

  1. Dewi Sartika bakal calon bupati
  2. Ri’fai Tajudin bakal calon bupati
  3. Dody Martian bakal calon wakil bupati {sumber}