Ini Daftar 24 Nama Kader Partai Golkar Yang Bakal Maju Pilkada Se-Sulawesi Selatan

Berita Golkar – DPD Partai Golkar Sulawesi Selatan segera mengirim nama-nama bakal calon kepala daerah usungan Golkar di Pilkada 2024. Ketua Golkar Sulsel Taufan Pawe mengatakan, dirinya sudah melihat nama-nama usungan DPD II Golkar.

Dimana nama-nama itu diungkap TP akronim Taufan Pawe selanjutnya akan dikirim ke DPP untuk dipersentasikan di hadapan Ketua Umum Golkar.

“Tadi sudah evaluasi surat tugas dan kalau DPD II tetap pada nama-nama calon yang diberi surat tugas. Saya lihat 95 persen yang maju itu yang ada namanya. Di surat tugas,” ungkap TP, saat dikonfirmasi.

“Kecuali Maros memang masih paket dengan pasangannya pak Bupati, Luwu Timur juga,” katanya.

Namun ia meminta kepada seluruh nama atau kader yang diusung namanya agar bersiap secara lahir dan batin.

“Saya cuma sampaikan jangan hanya siap saja, tapi harus siap lahir batin, surveinya bagaiamana karena nama-nama ini nanti akan saya lapor ke DPP dan persentasekan kesiapannya di hadapan ketua umum,” tegas TP.

TP memastikan DPD I Golkar Sulsel tidak akan pernah mencampuri dapur DPD II Golkar Sulsel. “Intinya kita konsisten di DPD I tidak mencampuri urusan atau dapur DPD II di daerah.” tandasnya.

Sementara untuk kontestasi Pilgub Sulsel, partai beringin akan menjaring sejumlah kader salah satu mantan Walikota Parepare TP, mantan Walikota Makassar dua periode Ilham Arief Sirajuddin dan Nurdin Halid.

Nama-nama bakal calon usulan Golkar di Pilkada 2024 :

1. Makassar : Munafri Arifuddin
2. Luwu : Patahuddin
3. Parepare : Ernawati Rasyid
4. Maros : Berpaket
5. Jeponeponto: Islam Iskandar
6. Bantaeng : Fauzi Nurdin
7. Sidrap : H Pilli
8. Wajo : Dr Baso
9. Barru : Andi Ina – Mudazzir
10. Pangkep : Ilham
11. Pinrang : Usman Marham
12. Soppeng : Sahar M Adam + Ikram
13. Bone : Pembahasan Lebih Lanjut
14. Sinjai : A. Kartini Ottong
15. Selayar : Nasir Ali
16. Toraja Utara Victor
17. Palopo : Rahmat Masri Bandaso
18. Luwu Utara : Basir
19. Lutim : Tetap Paket
20. Ernrekang : Irfan
21. Gowa : Pencermatan
22. Takalar : Zulham
23. Bulukumba : Jamaluddin
24. Tana Toraja: tetap paket {sumber}