Berita Golkar – Nama Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi yang juga Ketua DPD I Partai Golkar Lampung berdasar hasil riset kami Golkarpedia.com menjadi Ketua DPD I Partai Golkar Terpopuler se-Indonesia untuk periode Februari 2024. Predikat ini bukan yang pertama diterima oleh kalinya diterima Arinal Djunaidi untuk menempati ranking satu dalam kategori Ketua DPD I Partai Golkar Terpopuler.
Seperti pada periode sebelumnya, kategori terpopuler yang kami gunakan adalah berdasar kuantitas pemberitaan. Hanya ada sedikit tambahan sebagai input lain, yakni reach atau jangkauan pemberitaan. Jangkauan pemberitaan ini bukan berarti banyaknya pembaca, tetapi asumsi banyaknya orang yang melihat jika link disebar di berbagai platform media sosial.
Untuk Arinal Djunaidi, Gubernur Lampung yang juga Ketua DPD I Partai Golkar Lampung ini pada periode pemberitaan Februari 2024, memiliki sebanyak 808 berita yang tersebar pada berbagai media online. Reach yang dicapai dari pemberitaan mengenai pria yang kelahiran Lampung, 17 Juni 1956 ini adalah sebesar 1,9 juta jangkauan.
Pemberitaan Arinal Djunaidi lebih banyak tersorot atas kenaikan harga beras di Lampung yang notabene lumbung pangan nasional. Kenaikan beras di Lampung tersebut menurut Arinal Djunaidi terjadi karena monopoli usaha yang dilakukan oknum. Kemudian pemberitaan lain adalah ajakan Arinal Djunaidi agar masyarakat Lampung ke TPS pada 14 Februari 2024 silam.
Lainnya adalah berita mengenai kegiatan senam kesegaran jasmani yang diselenggarakan Arinal Djunaidi untuk ASN Pemprov Lampung. Ada pula komitmen Arinal Djunaidi untuk mendukung peluang kerjasama dan investasi yang dilakukan Tiongkok di Lampung. Berita tentang panen 4 ton kopi arabika di Lampung Barat oleh Arinal Djunaidi turut menjadi pemberitaan yang populer.
Di urutan kedua sebagai Ketua DPD 1 Partai Golkar terpopuler berdasar hasil riset Golkarpedia adalah Sahbirin Noor, Ketua DPD I Partai Golkar Kalimantan Selatan yang juga menjabat sebagai Gubernur Kalimantan Selatan. Pada periode Februari 2024, Sahbirin Noor memiliki 555 berita dengan jumlah jangkauan mencapai 1,4 juta reach.
Pemberitaan terkait dengan figur pria yang akrab disapa Paman Birin ini di antaranya adalah mengenai apresiasi yang dilayangkan Sahbirin Noor kepada KLHK Kalsel atas upaya menurunkan emisi karbon di daerah tersebut. Pemberitaan tentang keprihatinan Sahbirin Noor atas banyaknya petugas KPPS yang sakit juga masuk dalam jajaran berita populer.
Berita selanjutnya adalah tentang Sahbirin Noor yang menggelar syukuran atas kesuksesan penyelenggaraan Pemilu 2024 di Kalimantan Selatan. Lalu penyelenggaraan Hari Pers Nasional yang digelar di Kalimantan Selatan dan dibuka oleh Sahbirin Noor turut menjadi pemberitaan yang menopang popularitasnya.
Di posisi ketiga ada nama Ketua DPD I Partai Golkar Jawa Barat, Ace Hasan Syadzily. Di periode Februari 2024, Ace Hasan memiliki sebanyak 497 pemberitaan yang tersebar pada berbagai media online baik lokal maupun nasional. Untuk jangkauan pemberitaan terkait dengan Ace Hasan Syadzily sebesar 4,3 juta reach.
Pemberitaan mengenai Ace Hasan Syadzily antara lain mengenai penegasannya terkait peran penting Presiden Jokowi dalam memenangkan Partai Golkar di Pemilu 2024. Bagi Ace Hasan, pemerintahan Presiden Jokowi banyak membawa dampak positif bagi Partai Golkar.
Berikutnya ada pemberitaan tentang keinginan Ace Hasan Syadzily sebagai Ketua DPD I Partai Golkar Jawa Barat agar Ridwan Kamil melanjutkan periode keduanya sebagai Gubernur Jabar, bukan beralih ke Pilkada DKI. Berita mengenai keunggulan Partai Golkar dalam Pemilu 2024 yang merupakan prestasi Ace Hasan Syadzily juga menjadi pemberitaan yang populer.
Posisi keempat mengalami sedikit pergeseran. Jika sebelumnya pada periode Januari 2024, diisi oleh nama Ketua DPD I Partai Golkar Bengkulu, Rohidin Mersyah untuk periode Februari 2024 nama Ketua DPD I Partai Golkar DKI Jakarta, Ahmed Zaki Iskandar masuk dalam jajaran Ketua DPD I Partai Golkar terpopuler.
Untuk periode Februari 2024, Ahmed Zaki Iskandar memiliki pemberitaan sebanyak 438 berita. Jumlah reach yang dicapai dari pemberitaan eks Bupati Tangerang 2 periode tersebut adalah sebesar 2,8 juta jangkauan.
Berita mengenai Ahmed Zaki Iskandar di antaranya adalah mengenai penegasan dirinya bahwa ia telah menerima surat rekomendasi dari DPP Partai Golkar untuk mengikuti Pilkada DKI Jakarta. Pemberitaan mengenai surat rekomendasi Partai Golkar untuk Pilkada DKI Jakarta memang sempat ramai di akhir Februari lalu.
Pasalnya, selain Ahmed Zaki Iskandar, DPP Partai Golkar juga memberikan surat rekomendasi untuk Ridwan Kamil. Banyaknya papan reklame di Jakarta yang memajang wajah Ridwan Kamil membuat kabar eks Gubernur Jawa Barat itu bakal berlaga di Pilkada DKI Jakarta semakin santer terdengar.
Atas persaingan siapa yang bakal mendapat rekomendasi DPP Partai Golkar sebagai calon gubernur DKI Jakarta antara Ahmed Zaki Iskandar dan Ridwan Kamil, turut membuat nama keduanya terungkit ke pemberitaan publik.
Untuk bulan Februari 2024 ini, kami mempersempit jumlah publisitas tokoh yang masuk dalam kategori populer hanya menjadi 4 orang. Selain itu, tak ada perubahan fundamental terkait dengan riset yang kami lakukan dengan memasukkan nama-nama seluruh Ketua DPD I Partai Golkar ke dalam tools yang kami miliki.
Demikian 4 besar Ketua DPD I Partai Golkar Terpopuler untuk periode bulan Februari 2024. Ada pergeseran, ada yang terlempar dari 4 besar, ada pula nama baru yang masuk. Hal ini mafhum adanya. Semoga temuan kami ini menjadi pelecut semangat bagi seluruh DPD I Partai Golkar se-Indonesia agar lebih masif lagi mengabarkan mengenai kinerja baik sebagai Ketua DPD Partai Golkar ataupun peran lainnya di pemerintahan.
Ketua DPD I Partai Golkar Terpopuler Berdasar Kuantitas Pemberitaan Periode Februari 2024:
Arinal Djunaidi
Ketua DPD I Partai Golkar Lampung
Gubernur Lampung
808 Pemberitaan
Reach: 1,9 juta jangkauan
Sahbirin Noor
Ketua DPD I Partai Golkar Kalimantan Selatan
Gubernur Kalimantan Selatan
555 Pemberitaan
Reach: 1,4 juta jangkauan
Ace Hasan Syadzily
Ketua DPD I Partai Golkar Jawa Barat
Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI
497 Pemberitaan
Reach: 4,3 juta jangkauan
Ahmed Zaki Iskandar
Ketua DPD I Partai Golkar DKI Jakarta
Ketua TKD Prabowo-Gibran DKI Jakarta
438 Pemberitaan
Reach: 2,8 juta jangkauan {redaksi}