Jadi Wakil Ketua DPRD, Basri Baco Siap Sukseskan Berbagai Program Kerja Pemprov Jakarta

Berita Golkar – Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Basri Baco menyatakan, siap mengemban amanah lima tahun ke depan bersama Pemprov DKI untuk menyelesaikan program kerja yang selama ini belum tuntas.

“Susunan kepemimpinan yang baru ini, dalam lima tahun ke depan lebih bisa kompak, semangat menyelesaikan dan membantu Pemda DKI Jakarta memperjuangkan dan merealisasikan apa yang selama ini belum diselesaikan,” kata Basri Baco di gedung DPRD DKI Jakarta, dikutip dari Akurat, Senin (23/9/2024).

Baco terpilih sebagai Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta masa jabatan 2024-2029 berdasarkan mandat dari surat Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Fraksi Partai Golkar Nomor B-234/DPD/GOLKAR/DKI/IX/2024 tanggal 10 September 2024.

Pengumuman tersebut disampaikan langsung oleh Ketua Sementara DPRD DKI Jakarta Achmad Yani dalam Rapat Paripurna Pengumuman Pengusulan Pimpinan DPRD DKI Jakarta Masa Jabatan 2024-2029 dan Pengumuman Susunan Pimpinan dan Anggota Fraksi-Fraksi DPRD DKI Jakarta, Senin (23/9/2024).

Penasehat Fraksi Partai Golkar DPRD DKI itu mempertegas, menjadi pimpinan di DPRD DKI tak hanya kritis, namun juga menghadirkan solusi yang berpihak kepada masyarakat. “Sebagai wakil ketua DPRD dari Partai Golkar, saya mendapat amanah dan pesan dari partai, harus selalu bersama rakyat,” tegas Baco.

Ia juga menyatakan komitmennya untuk mengawal program yang berpihak kepada masyarakat. Seperti kebutuhan dasar secara umum, yakni kesehatan dan pendidikan.

“Program-program yang pro rakyat akan menjadi isu utama yang akan diperjuangkan oleh Fraksi Golkar bersama saya di kursi pimpinan,” pungkas Baco. {}