AMPG  

Jelang Idul Adha, Ketua AMPG Purwakarta Yudistira Manunggaling Tebar Bansos Untuk Masyarakat

Berita Golkar – Di tengah kenaikan harga sejumlah bahan kebutuhan pokok menjelang Hari Raya Idul Adha, Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) Kabupaten Purwakarta menggelar aksi bakti sosial dengan membagikan 200 paket sembako kepada warga Desa Salamjaya, Kecamatan Pondoksalam, pada Sabtu (15/6).

Ketua AMPG Kabupaten Purwakarta, Yusdistira Manunggaling Rahmaning Hurip (Yudistira), yang akrab disapa De Tira, mengatakan bahwa aksi ini merupakan bentuk kepedulian dan saling berbagi dengan masyarakat, sekaligus upaya bersama meringankan beban menjelang Idul Adha.

Selain membawa sejumlah pengurus AMPG, pemilik nama lengkap Yudistira Manunggaling Rahmaning Hurip itu juga menggandeng pengurus dan anggota LSM Gibas Purwakarta. Sebanyak 200 paket sembako dibagikan kepada warga Desa Salamjaya dalam acara bakti sosial itu.

“Seperti yang sering digaungkan oleh pemerintah, bahwa upaya-upaya kepedulian terhadap situasi dan kondisi masyarakat, tidak harus dan hanya bisa dilakukan oleh pemerintah daerah dan pusat saja, sebagian masyarakat yang mampu berbuat juga bisa mengambil peran untuk dapat membantu sesama. Bukan soal besar kecilnya, tapi niat kita untuk membantu sesama. Itu yang penting,” ujar Kader Muda Golkar Purwakarta itu.

Kader Golkar Milenial yang juga putra Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Purwakarta itu merasa terpanggil untuk ikut berbagi dengan masyarakat Purwakarta. Menurutnya, aksi tersebut adalah bentuk kepedulian dan saling berbagi dengan warga, sekaligus upaya bersama meringankan beban menjelang Idul Adha tahun ini.

De Tira, begitu ia biasa disapa, juga mengajak semua pihak untuk bersama-sama saling membantu meringankan beban saudara yang kurang mampu. “Tolong menolong antar sesama ini penting di tengah situasi yang kurang menguntungkan seperti saat ini. Semoga dengan saling tolong menolong kita bisa menghadapi situasi ini dan segera melewatinya,” demikian De Tira. {sumber}