DPP  

Jusuf Kalla: Bagi Partai Golkar, Lebih Pasti Kalau Usung Ridwan Kamil di Jawa Barat

Berita Golkar – Pilkada serentak sudah semakin dekat, termasuk Pilgub Jawa Barat (Jabar) dan Pilgub DKI Jakarta. Senior Partai Golkar, Jusuf Kalla (JK), berpandangan kadernya yakni Ridwan Kamil (RK) lebih cocok maju ke Pilgub Jabar ketimbang Jakarta.

“Bagi Golkar lebih pasti kalau RK di Jawa Barat, karena semua survei mengatakan dia nomor satu, jadi Golkar saya kira mengambil posisi itu,” kata JK di Riau, Selasa (9/7/2024).

Bagi JK, Jawa Barat punya potensi jangka panjang yang menguntungkan bagi elektabilitas Golkar. Soalnya, penduduk Jawa Barat lebih banyak ketimbang Jakarta. Meski demikian harus diakui, Pilgub Jakarta lebih ingar bingar.

“Dari sisi jangka panjang, Jawa Barat penduduknya lebih banyak dibanding Jakarta, walaupun Jakarta pasti lebih bergengsi lah,” ujar JK.

Sebelumnya, Ketua Umum (Ketum) Golkar Airlangga Hartarto masih belum memastikan soal pencalonan di Pilgub Jakarta. Ridwan Kamil (RK) yang namanya santer diusung di Pilgub Jakarta, kata Airlangga, justru masih dikaji di Pilgub Jawa Barat lebih dulu.

“Belum, belum,” kata Airlangga di gedung MPR/DPR/DPD RI, Senayan, Jakarta, Senin (24/6). Airlangga menjawab kapan pastinya pencalonan dari Golkar bakal diumumkan. {sumber}