Berita Golkar – Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga/Kepala BKKBN, Wihaji mengingatkan pentingnya peran generasi muda dalam pembangunan bangsa. Ia mengungkapkan bahwa anak-anak muda usia 10 hingga 24 tahun memiliki potensi besar untuk berkontribusi pada kemajuan Indonesia.
“Ini momentum yang tidak bisa mundur, manfaatkan waktu sebaik-baiknya. Generasi muda memiliki potensi besar untuk membawa perubahan positif bagi bangsa ini,” ujarnya saat doorstop di gedung BKKBN, Kamis (23/1/2025), dikutip dari RRI.
Wihaji menekankan bahwa generasi muda harus memanfaatkan peluang yang ada untuk memperbaiki diri dan memberikan kontribusi positif. Ia juga mengingatkan angka penduduk Indonesia terus berkembang, dan terdapat lebih dari 16 juta pemuda.
Program pemeriksaan kesehatan gratis, yang merupakan bagian dari kebijakan Presiden Prabowo, ditujukan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. “Pemeriksaan kesehatan gratis ini akan memfasilitasi generasi muda untuk hidup lebih sehat dan produktif,” ujar Wihaji.
Menurut Wihaji, keberhasilan generasi muda tidak hanya dilihat dari hasil, tetapi juga dari proses yang dilalui. Oleh karena itu, Wihaji berharap para remaja dapat menjadi contoh yang baik bagi masyarakat, khususnya di era digital saat ini.
Wihaji berharap agar para anggota Duta Genre dapat menjalankan peran mereka dengan penuh tanggung jawab. “Berikan yang terbaik untuk bangsa dan negara, serta menjadi contoh bagi generasi berikutnya,” katanya. {}