Berita Golkar – Wakil Ketua Umum Bidang Komunikasi dan Informasi DPP Partai Golkar, Nurul Arifin menyampaikan mengenai pentingnya penggalangan opini serta pemberitaan positif mengenai Partai Golkar. Kepada redaksi Golkarpedia, Nurul Arifin mengatakan bahwa seharusnya kader dan bidang MPO Partai Golkar di seluruh tingkatan tak bakal kehabisan isu dan pemberitaan untuk mengangkat citra positif partai ini ke hadapan publik.
Hal ini disampaikan oleh Nurul Arifin saat menjadi pemateri dalam acara Pendidikan Politik (Dikpol) dan Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) Bidang MPO DPD I Partai Golkar Jawa Barat.
Pada kesempatan tersebut, Nurul Arifin mengatakan bahwa hal paling utama yang perlu dilakukan kader Partai Golkar se-Indonesia adalah menginformasikan mengenai kinerja ketua umum, Airlangga Hartarto sebagai Menko Perekonomian RI.
“Kalau kita selain tentang ideologi Golkar, juga bisa kita berikan informasi tentang keberhasilan ketua umum sebagai Menko Perekonomian. Kan banyak hal bahwa ketua umum kita ini juga memberikan gagasan-gagasan yang digunakan pemerintah ini dalam penyelesaian Covid-19, kemudian tidak masuk jurang krisis, masuk dalam ekonomi terbesar. Ini kan hasil kerja dari bapak ketua umum,” ujar Nurul Arifin saat diwawancarai redaksi Golkarpedia di Kota Bandung pada Kamis (14/12).
Ia berharap seluruh kader Partai Golkar bahu membahu untuk melakukan kerja-kerja yang meningkatkan elektabilitas partai. Termasuk membantu bidang MPO memberikan informasi dan pemberitaan positif mengenai Partai Golkar. Penting bagi kader Partai Golkar untuk menguatkan hal ini, jangan melulu melihat ke partai tetangga. Kader harus mampu menunjukkan bukti bahwa Partai Golkar adalah party of idea.
“Kalau bukan kita siapa lagi ya? Jadi kita harus terus membangun opini ini. Tentang kader Golkar yang berprestasi, program-program yang didorong dari Partai Golkar. Saya kira seringkali kita tidak melihat diri sendiri ya, melihatnya ke yang tetangga melulu. Padahal orang lain juga melihat Golkar sebagai sebuah cerminan besar untuk partai yang memiliki party of idea,” tutur Caleg Partai Golkar DPR RI Dapil Jabar I yang meliputi Kota Bandung dan Cimahi ini.
Identitas Partai Golkar sebagai party of idea tercermin dari sumbangsih gagasan-gagasan yang diberikan dalam pembangunan Indonesia. Oleh sebab itu, Partai Golkar senantiasa berada di sisi pemerintah. Perwujudan party of idea bagi Partai Golkar tercermin dari produk legislasi yang dihasilkan kader Partai Golkar di parlemen, kebijakan yang pro terhadap pembangunan nasional dan program lain termasuk kartu prakerja.
“Karena memang tak pernah berhenti membangun dan memberikan gagasan-gagasan konstruktif bagi pembangunan negara ini yang diwujudkan dalam undang-undang, dalam kebijakan dan juga program-program lain. Seperti misalnya program kartu prakerja kan itu darimana?” pungkas Nurul Arifin. {redaksi}