Berita Golkar – Menjelang puncak ibadah haji 2024, Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah menyampaikan sejumlah pesan kepada para jemaah haji Bengkulu.
“Karena kondisi Arab Saudi saat ini memang panas, suhu nya sampai 40 derajat. Jemaah juga diimbau agar tidak banyak aktivitas di luar, dikhawatirkan nanti dehidrasi karena suhu terlalu panas. Karena ibadah puncaknya kan masih di tanggal 16-17 Juni nanti,” pesan Rohidin.
Tahun ini ada 1.722 kuota haji yang diberikan Kemenag untuk Provinsi Bengkulu. Terdiri dari 1.706 CJH, 2 Pembimbing Ibadah Haji (KBIHU), 15 Petugas Haji Daerah (PHD), dan 23 Petugas
“Semua jemaah saat ini sudah di Mekkah, mereka mempersiapkan untuk hajinya. Alhamdulillah semua sehat, saya berpesan jaga kesehatan,” kata Rohidin.
Terpisah, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu, Muhammad Abdu juga mengingatkan agar para Jemaah Haji Provinsi Bengkulu mematuhi aturan yang disampaikan petugas.
Pemerintah Arab Saudi menerbitkan sejumlah peraturan yang harus diperhatikan, selama di Tanah Suci. Misalnya, tidak merokokok di kawasan Masjid Nabawi, karena bisa kena sanksi yaitu membayar denda yang cukup besar.
Termasuk dilarang, membuang sampah sembarangan, membentangkan spanduk, berkerumun, hingga mengambil video berdurasi lama. “Agar para jemaah Bengkulu bisa menaati ketentuan ini. Dan tidak melakukan larangan yang ditetapkan otoritas setempat terutama di area Masjid Nabawi,” ingat Abdu. {sumber}