DPP  

Presiden Jokowi Puji Partai Golkar Berhasil Lakukan Kaderisasi dan Regenerasi

Berita Golkar – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyanjung Partai Golkar yang diakuinya telah berhasil melakukan kaderisasi dan regenerasi sehingga didominasi kader-kader muda berusia di bawah 40 tahun.

Sanjungan itu disampaikan Jokowi dalam sambutannya di acara puncak peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-59 Partai Golkar di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta, Senin (6/11/2023).

“Saya senang Partai Golkar sebagai salah satu partai besar Indonesia kelihatannya memiliki kepekaan dalam hal ini dan telah berhasil melakukan kaderisasi dan regenerasi sehingga banyak yang muda-muda itu hadir di Golkar,” kata Jokowi, Senin.

Sebelum menyanjung Golkar, Jokowi menyoroti kader berusia muda dari partai berlambang pohon beringin tersebut. Sebab, kader muda ini memiliki suara paling lantang dan ramai dalam acara tersebut.

Mantan Gubernur DKI Jakarta ini lantas mengaku senang melihat semangat anak muda untuk memajukan Indonesia. “Suara yang under-40 diulangi mana? Senang saya semangat-semangat sekali dan saya berharap semangat para tokoh muda Partai Golkar dapat terus berkobar untuk terus memajukan Indonesia,” ujar Jokowi.

Ia lantas membeberkan bahwa Indonesia akan menghadapi bonus demografi. Sebab, pada 2030, sebanyak 68 persen penduduk Indonesia adalah penduduk berusia produktif. Artinya, Jokowi mengatakan, generasinya didominasi generasi muda. Pemikirannya pun akan didominasi pemikiran pemikiran-pemikiran anak-anak muda.

“Dan semangatnya juga didominasi semangat anak-anak muda. Dan di dalam peradaban sebuah negara, di dalam peradaban sebuah bangsa ini terjadi hanya satu kali dalam peradaban sebuah bangsa,” kata Jokowi.

Sebagai informasi, Partai Golkar menggelar acara puncak peringatan HUT ke-59 Partai Golkar di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta, Senin (6/11/2023). Pantauan Kompas.com, Jokowi tiba di markas partai berlambang pohon beringin itu pada sekira pukul 19.23 WIB.

Selain Jokowi, beberapa elite parpol juga hadir, antara lain bakal calon presiden Prabowo Subianto, Ketua Umum Partai Amanat Nasional Zulkifli Hasan, Ketua Umum Pro Jokowi Budi Arie Setiadi, hingga Ridwan Kamil. {sumber}