DPP  

Respons Bahlil Ketika Dijagokan Jadi Ketua Umum Partai Golkar: Nanti Kita Lihat!

Berita GolkarBahlil Lahadalia buka suara soal peluangnya menjadi calon tunggal pada pemilihan Ketua Umum Partai Golkar pengganti Airlangga Hartarto. Ia mengaku masih menunggu dibukanya pendaftaran calon.

Hmm, saya sendiri belum ikuti terlalu detail ya. Nanti kan Munasnya itu akan dilakukan tanggal 20 (Agustus), pendaftarannya itu yang saya dapat laporan bahwa akan dilakukan di tanggal 19 (Agustus). Jadi mungkin setelah pendaftaran baru bisa tahu bagaimana mekanismenya,” ujar Bahlil di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (16/8/2024).

Menteri Investasi itu juga merespons pernyataan Ketua Dewan Pembina Bappilu Golkar, Idrus Marham, yang menyebut ada 34 DPD tingkat provinsi mendukung Bahlil maju sebagai calon Ketum.

“Ya saya, nanti kita lihat lah ya. Munasnya kan tanggal 20. Nanti kita lihat. Nanti kita lihat, nanti kita lihat ya. Munasnya nanti kita lihat ya,” ucapnya.

Sebelumnya, Idrus mengatakan ada 34 DPD tingkat provinsi yang mendukung Bahlil Lahadalia sebagai calon Ketum Golkar. Idrus menyebut dukungan yang lain akan menyusul kepada Menteri Investasi RI itu.

“Yang rilis kalau nggak salah sudah 34. Yang lain itu menyusul hanya masalah teknis. Dukungannya mencalonkan Bahlil sebagai Ketua Umum pengganti Airlangga,” kata Idrus kepada wartawan di kawasan Jakarta Timur, Selasa (13/8).

Plt Ketum Partai Golkar, Agus Gumiwang Kartasasmita (AGK), juga merespons kabar 34 DPD partainya mendukung Bahlil Lahadalia menjadi Ketum menggantikan Airlangga Hartarto. “Insyaallah. Jawaban saya insyaallah,” kata AGK di kantor DPP Golkar, Slipi, Jakarta Pusat, Selasa (13/8/2024). {sumber}