Berita Golkar – Dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-60 DPD Partai Golkar Boyolali menggelar jalan sehat pada Minggu (27/10/2024) pagi. Acara yang diikuti ribuan warga masyarakat dari berbagai kalangan tersebut mengambil start dan dan finish di halaman DPD Partai Golkar Boyolali.
Ketua DPD Partai Golkar Boyolali Fuadi di tengah acara menjelaskan, jalan sehat merupakan rangkaian memperingati HUT Partai Golkar ke 60 yang mengusung tema “Golkar Selalu Berkarya untuk Negeri”.
Menurutnya, panitia acara jalan sehat juga menyiapkan 3.000 mangkuk soto bagi para peserta. Selain itu, ada banyak hadiah yang disiapkan untuk para peserta jalan sehat. diantaranya 2 sepeda motor, 2 sepeda listrik, 6 sepeda gunung, kulkas, TV, kompor, blender, dan masih banyak lainnya.
“Selain jalan sehat kegiatan yang sudah dilakukan adalah, ziarah ke makam Pahlawan. Selain itu pada tanggal 2 sampai 6 November 2024 akan dilakukan kondolidasi Partai disetiap Dapil,” ujar Fuadi, dikutip dari RRI.
Disinggung terkait kehadiran paslon nomor urut 2 Agus Irawan dan Dwi Fajat Nirwana menurutnya, paslon tersebut sengaja diundangnya.
“Paslon yang didukung Partai l berlambang pohon beringin tersebut. Kami berikan juga kesempatan.
untuk memperkenalkan diri kepada masyarakat lebih dekat,” kata dia.
Selain itu Fuadi juga kembali menegaskan bahwa acara murni jalan sehat bukan kampanye.
“Mohon dukungan agar dalam Pilkada mendatang agar dapat berjalan sukses lancar dan semua warga dapat memberikan hak pilihnya,” pungkasnya. {}