DPP  

Ridwan Kamil Raih Gelar Doktor Honoris Causa Dari Universitas Glasgow

Berita Golkar – Ridwan Kamil mendapat gelar doktor honoris causa dari Universitas Glasgow, Inggris. Ia dinilai telah menunjukkan kepemimpinan dan inovasi pembangunan saat memimpin Bandung dan Jawa Barat.

Universitas Glasgow menilai Ridwan Kamil merupakan sosok multitalenta. Pihak kampus menyebut jika Ridwan Kamil merupakan arsitek yang visioner, pemimpin yang penyayang dan penuh belas kasih, serta pribadi yang tidak pernah lelah berjuang demi kemajuan masyarakat.

“Perjalanannya dimulai di Kota Bandung,” kata Senior Vice Principal and Deputy Vice Chancellor University of Glasgow Profesor Frank Coton dalam sidang senat pemberian gelar dalam detikNews dikutip Jumat (14/6/2024).

Universitas Glasgow juga menyoroti pengalaman Ridwan Kamil sebagai arsitek di Hong Kong dan awal mula Urbane Indonesia berdiri. Urbane Indonesia merupakan firma arsitektur yang berbasis di Bandung yang didirikan oleh Ridwan Kamil bersama rekannya.

Ridwan Kamil juga dinilai sebagai arsitek rakyat. Pihak kampus menilai Ridwan Kamil tak ragu untuk turun bersama masyarakat. “Dia semakin dikenal sebagai ‘Arsitek Rakyat’ atas proyek sosial probono yang menciptakan ruang-ruang publik di kawasan permukiman padat penduduk di seluruh Indonesia,” kata Frank Coton.

Selain itu, Frank Coton menilai kontribusi Ridwan Kamil di bidang pendidikan dan keadilan sosial sangat menginspirasi. “Komitmen Anda terhadap pendidikan, berkelanjutan, dan keadilan sosial benar-benar menginspirasi,” tutur Frank Coton.

Ridwan Kamil termasuk dalam sepuluh nama yang menerima gelar doktor honoris causa di University of Glasgow. Beberapa tokoh besar lainnya turut menerima gelar tersebut. Mereka berasal dari beberapa negara, seperti United Kingdom (UK), Ghana, dan Australia.

Di antaranya ada Profesor Sir William Blair eks Hakim, Veronica Crosbie selaku ilmuwan, dan Brian McBride pemain sepak bola. Para penerima gelar doktor honoris causa itu berasal dari berbagai latar belakang dengan disiplin ilmu yang berbeda.

Ridwan Kamil ungkap rasa syukurnya atas pencapaian gelar honoris causa melalui Instagram pribadi. Dia menyampaikan rasa syukur dengan turut serta menyebutkan sang istri, Atalia Praratya.

“Sungguh mensyukuri takdir yang sama dalam 28 tahun perjalanan bersama. Hanya beda rute: yang istri gelarnya karena menemukan teori, dan yang suami gelarnya karena mengimplementasikan teori. Apapun itu, hidup terbaik adalah hidup memberi manfaat kepada masyarakat. Hatur Nuhun,” tulis Ridwan Kamil, dikutip Jumat (14/6/2024).

Sebelumnya, dia pun telah mengunggah kabar mengenai dirinya yang akan menerima gelar doktor honoris causa. Ridwan Kamil turut memberikan quote dalam unggahan ini. “Ilmu yang terbaik adalah ilmu yang dipraktekkan. Dan ilmu termulia adalah ilmu yang bermanfaat untuk masyarakat,” ungkapnya.

“Menerima gelar Doktor kehormatan, bersama 8 tokoh dunia lainnya, dari University of Glasgow, terkait inovasi pembangunan dan kepemimpinan. Universitas ini berdiri 1451, dan merupakan almamater Adam Smith, bapak Ekonomi Modern,” lanjut Ridwan Kamil.

Ridwan Kamil berharap agar prestasinya kali ini dapat terus menyemangati, agar senantiasa membawa kemajuan bagi bangsa, negara, dan masyarakat. “Abis wisuda langsung ke Jonas Photo cabang Glasgow. Hatur Nuhun,” pungkasnya. {sumber}