Rohidin Mersyah Beri Peringatan Keras Soal Standar Muatan Kendaraan di Bengkulu

Berita Golkar – Gubernur Bengkulu Prof. Dr. H. Rohidin Mersyah, M. MA, mengingatkan kepada semua pengusaha yang mempunyai aktivitas bongkar muat agar mematuhi aturan soal standar muatan.

Gubernur meminta semua kendaraan yang melintas di wilayah Provinsi Bengkulu agar mematuhi standar muatan, agar meminimalisir kerusakan jalan di Provinsi Bengkulu yang Akhir-akhir ini sering terjadi.

Menurut Gubernur Persoalan serius yang melibatkan kendaraan angkutan batubara menggunakan jalur khusus belum sepenuhnya diterapkan secara signifikan di wilayah ini.

Dia menyoroti tantangan nyata dalam implementasi regulasi tersebut, terutama karena pemilik Izin Usaha Pertambangan (IUP) tidak selalu mampu membangun jalan secara mandiri.

“Kita juga tahu tidak mungkin juga pemilik IUP itu membangun jalan secara mandiri. Maka saya kira tolong kepatuhan terhadap standar muatan itu menjadi keharusan,” tambah.

Gubernur Rohidin mengatakan Permintaan untuk mematuhi standar muatan bukan hanya sebagai aturan, tetapi juga sebagai tanggung jawab bersama untuk menjaga keberlanjutan infrastruktur.

Lebih lanjut, Gubernur Rohidin menyampaikan rencana untuk mengatasi permasalahan tersebut dengan mengeluarkan edaran baru. Meskipun upaya serupa telah dilakukan sebelumnya, tetapi hasilnya masih belum memuaskan.

“Dengan mengingatkan kembali melalui edaran baru, kesadaran dan kepatuhan terhadap regulasi dapat ditingkatkan, sehingga infrastruktur yang vital bagi masyarakat dapat dijaga dengan baik dan tidak cepat mengalami kerusakan,” Harapnya. {sumber}