Berita Golkar – Calon Gubernur (Cagub) Kalimantan Timur (Kaltim) Rudy Mas’ud optimis unggul dalam Pilkada yang akan dilaksanakan November 2024 mendatang.
Keyakinan itu semakin terpupuk usai Partai Golkar berhasil merebut 15 kursi dari 10 daerah pemilihan (Dapil) Kabupaten dan Kota.
“Gaspol aja lah, maju terus. Tidak hanya Pilgub di Kaltim, Kabupaten dan Kota kita optimis Golkar minimal meraih 80 persen suara,” ungkapnya saat ditemui awak media, Minggu (13/10/2024), dikutip dari A-News.
Lebih lanjut, Rudy Mas’ud menyebutkan program GRATISPOL yang menjadi tagline kampanye merupakan program yang fokus pada pendidikan gratis dari SMA hingga S3, seragam gratis, makan siang gratis, dan kesehatan gratis.
“Termasuk DP rumah untuk administrasinya gratis, marbot masjid, mushala, dan langgar akan diberikan umroh gratis,“ ucapnya.
Ditanya lebih lanjut terkait tudingan dinasti politik, Harum sapaan karibnya menegaskan bahwa politik bukan lagi berbicara tentang penunjukan, namun sudah terbuka untuk masyarakat.
“Negara kita bukanlah monarki, namun demokrasi. Semua dipilih dan ditentukan masyarakat,” pungkasnya. {}