Berita Golkar – DPD Partai Golkar Jawa Timur (Jatim) berharap Ketua Umumnya, Airlangga Hartarto bisa jadi pertimbangan lebih untuk dijadikan bakal calon wakil presiden (cawapres) mendampingi bakal calon presiden (capres) Prabowo Subianto.
Bukan tanpa alasan Golkar Jatim memberikan dukungan tersebut. Ketua Partai Golkar Jatim M Sarmuji menilai duet antara keduanya bisa saling melengkapi.
Ia menyebut, tandem Prabowo dengan Airlangga dipastikan akan komplementer. Prabowo punya semangat ketahanan nasional di bidang politik, hukum dan keamanan. Sedangkan Airlangga punya kemampuan mengatur perekonomian.
“Kalau dua hal itu digabungkan, komplementernya tadi bukan hanya dari sisi elektabilitas tapi juga dari sisi kebutuhan bangsa dan negara,” ucap Sarmuji usai pelepasan caleg Golkar Jatim di Banyuwangi, Jumat (25/08/2023).
Diketahui, Partai Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR) masih belum memunculkan nama bakal calon wakil presiden yang akan diduetkan dengan Prabowo Subianto.
Beberapa nama dimunculkan oleh gabungan partai PKB, Golkar, Gerindra dan PAN tersebut. Mulai dari Cak Imin, Airlangga Hartarto, Ridwan Kamil bahkan Khofifah. Namun hingga detik ini, belum ada sosok pasti siapa yang akan ditandemkan dengan Prabowo.
Dengan pertimbangkan yang Sarmuji sampaikan, Golkar Jatim berharap Ketua Umum DPP Golkar Airlangga Hartarto yang nantinya akan dijadikan cawapres mendampingi Prabowo.
“Kita berharap betul Pak Airlangga diambil sebagai cawapres. Tapi pastinya nanti ada perundingan antar partai koalisi. Apapun keputusan yang dibicarakan dalam musyawarah itu, kita akan ikuti,” kata dia.
Sarmuji mengatakan, Golkar Jatim tegak lurus akan mengikuti instruksi partai. Ia secara tegas juga memastikan siap memenangkan suara Prabowo di Jawa Timur. “Tentu pada saatnya kita akan memberikan instruksi,” ungkap Sarmuji. {sumber}